Nakita.id - Menjadi pengantin baru merupakan salah satu masa-masa indah dalam hidup.
Sebab, dua insan yang mencintai akhirnya bersatu dalam ikatan suci dan secara bersama-sama belajar mengarungi mahligai rumah tangga.
Salah satu pengantin baru yang paling berbahagia adalah Syahrini dan Reino Barack.
Baca Juga : Ditanya Perihal Jodoh di IMA 2019, Luna Maya: 'Nggak Suka Sama Suami Orang'
Sejak menikah pada 27 Februari 2019 lalu, Syahrini dan Reino Barack menjadi kerap mengumbar momen romantis keduanya.
Mulai dari momen lamaran, sungkeman, hingga ijab kabul dibagikan oleh pasangan fenomenal tersebut.
Baru-baru ini, Syahrini kembali membagikan momen romantis yang mampu membuat warganet baper.
Baca Juga : Agnez Mo Ajak Pacar di Acara iHeartRadio Music Awards 2019, Begini Momen Romantisnya!
Pada Kamis (14/3). Syahrini bersama suami sedang melakukan syuting suatu iklan.
Tema iklan tersebut merupakan keluarga yang berbahagia.
Syahrini dan Reino Barack berperan sebagai orangtua dengan tiga orang anak.
Salah satu pemeran dari anak mereka adalah Raja, yang merupakan keponakan Syahrini.
Reino dan Syahrini tampak makan bersama dengan anak-anak sambil menunjukkan senyum bahagia.
Baca Juga : Seolah Tak Mau Dituding Cepat Move On Duluan, Gisel Dukung Gading Marten dengan Sophia Latjuba
Melihat Reino Barack syuting suatu iklan tentunya menjadi hal yang baru untuk para penonton.
Sebab, selama ini Reino merupakan Vice President Senior di PT Global Mediacom, yang berkecimpung di dunia hiburan namun di balik layar.
Meski terlihat masih malu-malu, namun Reino Barack terlihat begitu menikmati perannya sebagai seorang ayah.
Baca Juga : Wijin Berencana Nikah September, Gisel Justru Khawatir Mamanya Jantungan, Kenapa?
Wah, Reino Barack sepertinya sudah pantas untuk menjadi seorang ayah kan, Moms?
Ternyata, Syahrini dan Reino Barack tidak menunda memiliki momongan.
Melalui acara jumpa pers pada Minggu (10/3) lalu, seorang sahabat Syahrini membocorkan jumlah anak yang diinginkan Syahrini.
"Syahrini berencana ingin punya anak 13," tutur sang penanggung jawab acara.
Mengetahui hal tersebut, Reino Barack menanggapi dengan cara yang unik.
Reino mengaku ingin memiliki anak 2.
"Tapi Reino ingin punya anak 2.... ditambah 11 lah sama aja ya berarti," tutur sang penanggung jawab acara tersebut.
Ada kejadian sakral pada pernikahan Syahrini dan Reino Barack.
Ketika Syahrini dan Reino Barack melakukan ritual memecahkan kendi sebagai adat pernikahan sunda, ternyata pecahan tersebut berjumlah 13.
"Tapi anehnya waktu mecahin kendi jumlah pecahannya 13," lanjut sang penanggung jawab acara tersebut.
Banyak yang mengungkapkan bahwa pernikahan Syahrini dan Reino Barack merupakan takdir langsung dari Sang Maha Pencipta.
Kita doakan saja semoga Syahrini dan Reino Barack memiliki pernikahan yang langgeng ya, Moms.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR