Moms tak bisa sendirian dalam menghadapi kondisi ini.
Saat mengalami depresi cobalah untuk mencari bantuan.
Tak ada salahnya untuk menghubungi psikiater atau ahli yang bisa membantu Moms.
Jika merasa tidak diperlukan menemui ahlinya, Moms juga bisa menenangkan diri dengan cara lain.
Cara sederhana yang bisa Moms lakukan adalah mencari teman ngobrol.
Baca Juga : Lakukan Kesalahan Ini Menyebabkan Bayi Dehidrasi, Akibatnya Fatal!
Jangan malu atau sungkan untuk menghubungi teman, keluarga atau kerabat.
Lebih baik lagi Moms mencari orang yang sudah mengalami hal serupa.
Berbagi pengalaman soal kehamilan akan membuat Moms tenang.
Terkadang emosi ibu hamil muncul akibat kekhawatiran akan kondisi kehamilan.
Moms juga ada baiknya memberikan waktu sejenak sebelum menginjak hari kelahiran.
Baca Juga : Moms, Tak Usah Khawatir Anak Melompat-lompat, Ini Cara Aman Menjaganya
Cobalah membuat waktu menyenangkan bersama pasangan.
Moms bisa mengisi hari-hari kehamilan dengan membeli perlengkapan bayi dan membuat perencanaan proses melahirkan nanti.
Cara ini akan membuat emosi Moms terfokus pada kebahagian kelahiran anak.
KOMENTAR