Nakita.id - Pesta demokrasi pemilu 2019 telah terselenggara Rabu (17/4/2019) lalu.
Namun euforianya masih begitu terasa hingga sekarang.
Berbagai kisah menarik pun datang dari pelaksanaan pemilu kali ini.
Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi
Mulai dari Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang unik dan meriah.
Hingga kejadian-kejadian lucu dari warga saat menggunakan hak suaranya.
Seperti yang satu ini, cerita dari pemilu di Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, Moms.
Antusisme warga untuk ikut pemilu pun cukup tinggi.
Termasuk oleh pemuda yang diketahui bernama Stefi ini, Moms.
Ketika datang ke TPS, ia tampil modis dengan celana jeans dan baju model sabrina yang menampakkan bahunya.
Ia tampil gemulai bak seorang perempuan, Moms.
Namun kejadian kocak justru terjadi saat namanya mulai dipanggil oleh panitia.
Ketika gilirannya untuk mencoblos tiba, panitia pun memanggil nama Rudi Wahyu.
Betapa terkejutnya para panita ketika ternyata sosok bernama Rudi Wahyu itu tak lain adalah Stefi.
Sorak sorai dari panitia dan warga lain di TPS itu pun membuat Stefi atau Rudi ini tersipu malu.
Warga yang ikut menyaksikannya pun langsung tertawa terbahak melihat aksi Stefi atau Rudi ini.
Meski begitu ia kemudian tetap melenggang santai menujuk bilik dan ikut nyoblos, Moms.
Baca Juga : Sebut Jalankan Tugas Ibu Negara, Maia Estianty Tak Sungkan Umbar Kemesraan Saat di Shanghai
Hal ini diketahui dari sebuah video Instagram stories yang kemudian viral di media soal.
Video itu tampaknya dibagikan oleh salah seorang teman Stefi yang kemudian kembali dibagikan oleh akun Instagram @makassar_iinfo.
Lihat postingan ini di Instagram
"Nama sehari-hari Stefi, pas di panggil oleh panitia TPS dengan nama Rudi di nama KTP nya, panitia TPS pun kaget dikira bukan dia, ternyata betul...
.
Lokasi : Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat," tulis akun tersebut sebagai keterangan video yang dibagikannya.
Video tersebut terbagi menjadi tiga bagian di mana video pertama tampak temannya yang mengolok Stefi saat dipanggil dengan nama Rudi.
"Mengamuk stefi gara-gara nama yang di KTP disebut (emoji) gugurko zhayy."
Di video terkahir, Rudi atau Stefi ini pun tampak santai usai menggunakan hak suaranya.
Namun temannya yang tak diketahui namanya ini terus menggodanya dengan memanggil nama aslinya.
Wah, ada-ada saja ya, Moms kejaidan saat pemilu di berbagai daerah ini.
Di tempat Moms ada kejadian lucu juga tidak saat pemilu kemarin?
Source | : | |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR