Nakita.id- Kemarin adalah hari di mana para kaum hawa dimanjakan oleh potret selfie Nicholas Saputra di akun instagramnya.
Seperti yang diketahui sebelumnya bahwa unggahan Nicholas tersebut ditunjukkan sebagai bukti dirinya telah melaksanakan pemilu.
Dalam unggahannya Nicholas Saputra berpose selfie sembari menunjukkan jari kelingkingnya yang telah berbalut tinta pemilu.
Baca Juga : Nicholas Saputra Unggah Foto Selfie Usai Nyoblos,
Tak lupa pemilik nama lengkap Nicholas Schubring Saputra ini menambahkan caption yang berbunyi
"Baiklah. Terima kasih kepada teman-teman yang sudah ikut berpartisipasi dalam pemilu 2019. Tetap damai dan selamat merayakan demokrasi. PS: postingan ini akan dihapus dalam waktu 24 jam"
Sontak unggahan tersebut menyita perhatian masyarakat khususnya kaum hawa yang menantikan momen langka ini terjadi.
Karena sebelumnya Nicholas memang tidak pernah mengunggah foto dirinya di akun instagram miliknya.
Belum sampai satu hari, unggahan tersebut telah banjir like dan komentar oleh para netizen.
Mereka menyayangkan keputusan pria berusia 35 tahun ini yang akan menghapus foto selfie-nya dalam waktu 24 jam.
Tak hanya sampai disitu, ternyata unggahan Nicholas Saputra ini juga turut heboh di kalangan media internasional.
Terlihat dari sebuah portal berita di Bangkok, Thailand yang turut memberitakan viralnya unggahan selfie Nicholas Saputra.
Baca Juga : Adu Akting dengan Nicholas Saputra Lagi di Film Baru, Dian Sastro Akui Sempat Kaget
Artikel yang diunggah oleh media bernama The Nation tersebut berjudul Nicholas Saputra posts first-ever 'Instaselfie' to encourage young voters.
Portal berita The Nation tersebut mengunggah artikel itu pada tanggal 17 April 2019 pukul 14.40.
Sebelumnya, artikel tersebut sudah diberitakan The Jakarta Post pada hari yang sama.
The Nation pada waktu itu hanya mengubah foto headline yang berbeda dan mengubahnya menjadi bahasa inggris.
Tentu saja hal itu menunjukkan besarnya kekuatan dari foto selfie Nicholas Saputra yang bisa tembus ke media internasional.
Diketahui bahwa The Nation merupakan media terbesar yang ada di Bangkok, Thailand saat ini.
Baca Juga : Unggah Jari Tengah di Akun Instagram, Rio Dewanto Banjir Komentar
Source | : | |
Penulis | : | Safira Dita |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR