Nakita.id – Usai tampil memukau pada acara fashiow show Versace Fall/Winter 2019-2020 di Milan, model papan atas, Gigi Hadid dan Kendal Jenner kembali membuat tren.
Salah satu yang menarik perhatian para pengamat fashion adalah jepit rambut yang dikenakan keduanya.
Selain Gigi Hadid dan Kendal Jenner, tren jepit rambut semakin booming setelah dua personil girlband Black Pink, Lisa dan Jennie kerap mengenakannya belakangan ini.
Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi
Lama-kelamaan tren jepit rambut pun mulai menjamur dan kembali ramai digunakan bahkan sampai ke Indonesia.
Beberapa selebriti Indonesia juga tidak mau kalah untuk ikut dalam tren jepit rambut ini.
Di Indonesia sendiri, jepit rambut bisa dibilang adalah salah satu aksesoris yang sering digunakan di tahun 90-an untuk merapikan rambut.
Apakah Moms salah satunya yang suka mengenakan jepit rambut?
Kalau iya, kini Moms bisa kembali kenakan jepit rambut untuk tampilan yang berbeda dan kekinian.
Berikut beberapa tampilan selebriti Indonesia yang mengikuti tren jepit rambut:
Baca Juga : Biasa Tegar, Di Saat Inilah AHY Diam-diam Menangis Kalau Teringat Kodnisi Ani Yudhoyono Sekarang
1. Nagita Slavina
Dalam sebuah sesi pemotretan, wanita yang akrab disapa Gigi ini mengenakan tiga jepit rambut di sisi kanan dan kiri rambutnya.
Model jepit yang digunakannya juga sederhana, hanya dengan aksen bunga.
Meski ekspresinya menunjukkan ekspresi fierce, namun dengan adanya jepit rambut tersebut, Gigi menjadi kelihatan manis ya, Moms.
Baca Juga : Disarankan Minum Pagi Hari, Seberapa Efektif Air Lemon Pangkas Lemak Tubuh?
2. Andien Aisyah
Baca Juga : Bongkar Pengalaman Memalukan, Raline Shah Mengaku Pernah Masuk Toilet Pria
Tidak hanya bersuara merdu, Andien juga dikenal sebagai salah satu selebriti yang sangat mengikuti tren fashion.
Maka dari itu, ibu beranak satu ini juga tidak mau ketinggalan tren jepit rambut.
Dalam sebuah acara, Andien mengenakan dua jepit rambut yang berwarna senada dengan baju dan antingnya.
Ternyata jepit rambut juga bisa dikenakan di acara formal loh, Moms.
Baca Juga : Putus Karna Beda Agama, Ranty Maria Blak-Blakan Bongkar Sifat Asli Ammar Zoni yang Membuatnya Luluh
3. Tyna Kanna Mirdad
Baca Juga : Tips Puasa Sehat: Pilih Buah-buahan Ini Agar Senantiasa Terhidrasi
Dalam sebuah unggahan foto di Instagram, selebgram dan beauty vlogger, Tyna Kanna Mirdad juga terlihat mengenakan jepit rambut di sisi kanan dan kiri rambutnya.
Jika Moms bingung dengan tatanan rambut seperti apa, Moms bisa mencontoh gaya Tyna Kanna Mirdad.
Hanya dengan jepit rambut, rambut Moms yang digerai lurus tampak lebih istimewa.
Baca Juga : Viral! Tak Percaya Hasil Quick Count, Pria Ini Ngamuk Hingga Banting TV
4. Asri Ismaya
Moms berhijab tapi ingin mengenakan jepit rambut yang sedang tren?
Baca Juga : Ingin Mirip Jennie Blackpink, Nagita Slavina Rela Lakukan Hal Ini
Jangan khawatir, Moms bisa mengenakan jepit rambut meski berhijab, seperti selebgram Asri Ismaya.
Isma bisa dibilang salah satu selebgram yang mempopulerkan tren jepit rambut yang dikenakan di hijab.
Bahkan, saking seringnya mengenakan jepit rambut, Isma sampai menuliskan nama di profile Instagram-nya sebagai Ismaya “Si Jepit Hijab”.
Meski pada mulanya di cap aneh, namun ternyata tren jepit rambut di hijab ini juga mulai digandrungi banyak orang.
Jika Moms ingin mengenakan jepit rambut di hijab, alangkah baiknya mengenakan warna jepit rambut yang berbeda dengan warna hijab yang Moms kenakan.
Bagaimana Moms, tertarik untuk mengikuti tren jepit rambut?
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Source | : | |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR