Dalam pesan tersebut tertuliskan kabar meninggalnya sang ustaz seperti berikut.
"Innalillahi wainaillaihi rojiun... telah meninggal dunia ustad arifin ilham barusan alfateha," isi pesan singkat tersebut.
Ameer pun menanggapi kabar itu dengan menuliskan keterangan "udah biasa jaman pilpres mah banyak hoaxnya (emoji)".
Baca Juga : Jalin Hubungan Asmara, Arifin Putra Baru Sadari Ia Jadi Orang Ketiga, Atiqah Hasiholan Tak Percaya
Sedangkan sang kakak, putra sulung Arifin Ilham, Alvin merasa geram dengan kabar tersebut.
Ia pun langsung memberikan klarifikasi di Instagramnya.
Ia membagikan potret sang ayah di rumah sakit yang tengah dijenguk rekan-rekannya.
Alvin yang merasa geram itu pun mengklarifikasi kabar hoax tersebut.
Ia pun heran kenapa kabar itu kembali muncul.
"Semalaman ini banyak banget DM masuk karena beredar broadcast di WA terkait kesehatan Abi @kh_m_arifin_ilham
Itu HOAX ya teman2. dan lucunya hoax yang kesebar itu, itu sudah viral ketika abi masih pertama kali sakit, sudah saya klarifikasi berkali2, kenapa sekarang tiba2 viral lagi?
Mohon doa untuk kesembuhan Abi ya teman2, aamiin," tulis Arifin sebagai keterangan.
Source | : | |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR