Mitos ini juga tidak didukung dengan penelitian sains, sehingga hal ini dibantah berulang kali.
Sebaliknya, masturbasi justru bisa menurunkan risiko kanker prostat bagi pria.
Baca Juga : Ibunya Menikah dengan Ajun Perwira, Kedua Putranya yang Pembalap Justru Tak Hadir?
Menurut sebuah studi yang dilakukan oleh peneliti dari Boston University School of Public Health, Harvard TH Chan School of Public Health dan Harvard Medical School dari Amerika Serikat, mengungkapkan masturbasi beberapa kali dalam satu bulan bisa mengurangi risiko kanker prostat.
"Ejakulasi setidaknya 21 kali sebulan secara signifikan mengurangi risiko pria terkena kanker prostat," tulis para peneliti pada studi tersebut, melansir NHS UK.
Hal ini dibandingkan dengan pria yang mengalami ejakulasi empat hingga tujuh kali per bulan.
Tapi ingat, hasil studi yang dilakukan sejak 1992 selama 18 tahun ini hanya mengurangi risiko, bukan untuk mencegah kanker prostat.
Para peneliti menawarkan sejumlah hipotesis mengapa ejakulasi dapat membantu mengurangi risiko kanker prostat, seperti mengurangi stres atau mempertahankan metabolisme sel dengan baik.
Selain mengurangi risiko kanker prostat, masturbasi juga mempunyai sejumlah manfaat yang dapat dirasakan sehari-harinya, seperti yang dilansir dari Medical News Today di bawah ini.
- Mengurangi stres
- Melepaskan ketegangan
- Meningkatkan kualitas tidur
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Gridhealth.id |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR