Nakita.id - Buah stroberi banyak disukai orang karena rasanya yang segar, manis, dan terkadang cenderung asam.
Stroberi memiliki manfaat yang tak terhitung jumlahnya dalam hal kesehatan maupun kecantikan.
Saat digunakan untuk perawatan kulit, Moms dapat mengoleskannya sebagai scrub, atau masker wajah.
Jika diaplikasikan secara teratur, buah ini bisa memberikan keajaiban membuat wajah Moms bersinar dan sehat.
Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi
Melansir laman timesofindia, berikut beberapa cara menggunakan stroberi sebagai perawatan harian Moms.
1. Mencerahkan kulit
Para ahli kecantikan telah menemukan, stroberi dapat membantu mencerahkan kulit, menyembuhkan noda dan bekas jerawat secara efektif.
Caranya mudah, cukup hancurkan tiga hingga empat stroberi dalam mangkuk dan saring airnya dengan kain lembut.
Setelah itu, oleskan ke seluruh wajah selama 20 menit.
Jika sudah, bersihkan wajah dengan air dingin.
Gunakan masker ini tiga kali seminggu untuk mendapatkan hasil terbaik.
Tidak hanya mencerahkan kulit, namun juga mengurangi kerusakan akibat sinar matahari dan meminimalkan efek sinar ultraviolet pada kulit.
Source | : | timesofindia.indiatimes.com |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR