Nakita.id - Belanja gampang cocok untuk Moms yang sibuk dan hanya memiliki waktu sedikit.
Apalagi bagi Moms yang tidak terlalu suka berdiri lama ketika membeli kebutuhan sehari-hari, pasti membutuhkan tips belanja gampang.
Ditambah lagi, menjelang puasa dan lebaran ini, Moms harus belajar kiat belanja gampang tanpa mengabaikan kualitas produk.
Melansir dari laman One Good Thing, Moms bisa mencoba sejumlah cara ini agar bisa berbelanja dengan praktis, cepat dan tepat.
Baca Juga : Tips Belanja Online Murah, Jadilah Pembeli Cerdas dengan Perhatikan Hal Ini
1. Pantau melalui aplikasi online
Meski bisa berbelanja lewat apilikasi online, ternyata tak sedikit orang yang memilih belanja langsung karena dibebani tambahan ongkos kirim.
Tapi, bukan berarti Moms tidak bisa memanfaatkan fitur aplikasi belanja online.
Moms bisa memakainya untuk memantau dan membandingkan harga barang.
Alhasil, ketika datang ke pusat perbelanjaan Moms bisa langsung membuat pilihan.
Baca Juga : Belanja Murah di Bandung, Simak Tipsnya Agar Tak Tertipu Trik Penjual
2. Atur pengeluaran
Mengatur pengeluaran adalah hal yang wajib dan tidak boleh terlupakan.
Berusaha merinci apa saja yang akan dibeli dan estimasi uang yang akan dikeluarkan akan membuat Moms tidak mengeluarkan biaya tambahan.
3. Jangan belanja saat lapar
Ini adalah tips yang tidak banyak orang tahu.
Baca Juga : Tips Belanja Online Murah, Gunakan Situs Ini Untuk Dapatkan Harga Terendah
Cobalah berbelanja satu jam setelah makan, atau satu dua jam sebelum jadwal makan selanjutnya.
Belanja saat lapar terbukti akan membuat Moms ingin membeli apa yang tidak ada dalam daftar rencana dan berakhir boros.
Berbelanja ketika perut kenyang sangat baik untuk kesehatan dompet dan ampuh menjaga bentuk tubuh.
Baca Juga : Ingin Belanja Online Nyaman? Alice Norin Punya Tips yang Bisa Moms Ikuti!
4. Pilih antrean kasir paling pendek
Tidak ada orang yang mau menunggu lama dalam antrean untuk membayar barang.
Dan solusi yang paling baik adalah memilih antrean yang paling sedikit jumlah orangnya.
Meski demikian, apabila antrean paling pendek berisi orang dengan belanjaan banyak, pilihlah antrean yang agak panjang tapi dengan jumlah barang belanjaan sedikit.
Baca Juga : 4 Tips Belanja Gampang Jelang Puasa dan Lebaran, Dijamin Nggak Susah dan Ribet!
5. Pilih belanja tidak di jam sibuk
Tempat belanja penuh sesak tentu saja tidak cocok untuk Moms yang ingin belanja gampang.
Untuk itu, pilihlah waktu berbelanja saat pusat perbelanjaan dirasa lengang.
Misal, sempatkan waktu berbelanja pada pagi hari di akhir pekan atau malam di hari-hari biasa.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | One Good Thing |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR