Nakita.id - Saat Bulan Ramadhan, biasanya istri akan menyiapkan menu sahur dan berbuka puasa.
Sama halnya Syahrini yang menyiapkan menu sahur dan berbuka puasa untuk suaminya, Reino Barack.
Melalui Instagram story-nya, mulanya tampak Syahrini memperlihatkan menu buka puasanya saat itu yaitu olahan ikan dori.
Baca Juga : Viral! Video Remaja Bawa Motor Pakai Motor, Ternyata Begini Fakta di Baliknya
Dalam foto yang diunggah, ada dua piring ikan dori yang dibalut tepung.
Di meja tersebut juga ada beberapa potong sayur segar seperti wortel yang diletakkan di mangkuk.
"Ikan dori kreasi istri teruntuk suami," tulis Syahrini dalam unggahan tersebut.
Baca Juga : Viral Kisah Bocah Peluk Peti Mati Ibunya: 'Mengapa Mama Tidak Tidur denganku?'
Dalam unggahan selanjutnya, Syahrini memperlihatkan ketika ia mempersiapkan makanan buka puasa untuk sang suami.
Terlihat sangat serius, Syahrini tampak sedang memotong wortel menjadi ukuran yang lebih kecil.
"Tadi sore menyiapkan buka puasa utk Pak Reino," tulisnya dalam viedo singkatnya itu.
Sebelumnya, Reino Barack sempat mengungkapkan bahwa Syahrini memang memiliki sifat ibu rumah tangga.
Maksudnya, sifat yang bisa melakukan kegiatan rumah tangga untuk melayani Reino sebagai suami, hal itu ia ungkapkan dalam acara Perspektif yang tayang beberapa waktu lalu.
Baca Juga : Aurel Jadi Penjual Jamu, Tukang Parkir: 'Penjual Jamu Kok Pakai Bulu Mata Palsu'
"Mungkin pemirsa juga pengen tahu apa kebiasaan dia (Syahrini) yang nggak dikenal di public. Keiburumahtanggaannya tu kental," ungkap Reino Barack.
Dalam segmen selanjutnya, Syahrini menjelaskan mengapa ia merasa harus memiliki sifat yang keibuan.
Baca Juga : Punya 28 Jari Hingga Tercatat di Rekor Dunia, Kehidupan Pria Ini Malah Miris
Katanya, sejak kecil Syahrini sudah diajarkan oleh orangtaunya untuk mengabdi pada suami nantinya.
"Kalau aku ingin melengkapi ibadahku sebagai manusia di mata Tuhanku bersama suami, sebisa mungkin saya menerapkan di keluarga kecil kita ini terutama mengingatkan suami bagaimana dia seharusnya menjadi imam aku, dan harus dia membimbing aku," ungkap Syahrini.
Baca Juga : Relakan Motor Dinasnya Tergilas Truk, Aksi Polisi Ini Selamatkan Banyak Nyawa
"Dan bagaimana tempatku di rumah adalah mengabdi pada suami, nurut, dan mengurus urusan rumah, mengabdi kepada suami," tambahnya.
Source | : | Instagram,nakita |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR