Nakita.id – Sejak awal kemunculannya di dunia hiburan, Fitri Tropica telah dikenal sebagai sosok yang humoris.
Pembawaannya yang kocak tidak hanya terlihat dalam acara-acara yang dipandunya, namun juga dari media sosialnya.
Dari akun Instagram pribadinya @fitrop, wanita berusia 31 tahun itu seringkali membuat caption yang mengundang gelak tawa netizen.
Seperti contohnya beberapa waktu lalu, Fitri Tropica mengunggah tangkap layar sebuah halaman berita tentang dirinya.
Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi
Rupanya headline berita tersebut bertuliskan tentang dirinya yang dipuji oleh sang suami karena telah pintar membuat mi instan dan air hangat.
Namun, yang menarik perhatian netizen justru caption yang dibuat Fitrop pada unggahan tersebut.
Dengan gaya khasnya yang centil, Fitrop mengungkapkan rasa bangganya atas prestasinya yang begitu membanggakan.
“Ini adalah prestasiqu yang begitu membanggakan. Ini semua gak bisa aku capai dan aku raih tanpa support dan dukungan semua sahabat, kolega Sobat Paud, Sobat Nyemil dan Sobat Centhyl online-Offlineku yang tersebar di seluruh Indonesia, Eropa dan Cimahi Utara.”
Ia juga mengutarakan rasa tidak percayanya dapat menjadi wanita yang menginspirasi.
“Menjadi wanita inspirasional seperti ini tidak pernah terbersit di benak aku. Tapi aku yakin hasil memang tidak akan pernah mengkhianati proses dan kerja keras kita.”
Baca Juga : Moms, Ajari Si Kecil Makan Ini Sejak Kecil untuk Kesehatan yang Lebih Baik!
Tak lupa, Fitrop turut mengucapkan rasa terima kasihnya pada sang suami, Irvan.
“Terimakasih untuk semua support dan dukungan serta CHYNTA yg mengantar aku bisa sampai di titik ini. Terimakasih @irvantoge untuk mencintaiku dengan segenap bakat potensi talenta DNA dan keunggulan yang aku miliki di diri aku.
Prestasi ini akan aku kenang dan aku pertahankan. Salam CHYNTA????dari aku yang jago masak aer biar mateng. Tengs. #dahgituaja #sungguhcenthyl #sungguhwadidaw”.
Baca Juga : Resep Ampuh Hilangkan Nyeri Punggung dan Sendi Dengan Garam Krosok Ala Menteri Susi Pudjiastuti, Wajib Coba!
Unggahan Fitri Tropica itu pun sontak membuat netizen terhibur, tak terkecuali rekan sesama artis seperti:
“Terbaiqqqq buruan minta kado”, tulis akun @ryana_dea.
“hahaha sungguh istri idaman”, tulis akun @riniyulianti.
“Aku kok ngakak bgtttt yaaaaa”, tulis akun @prillylatuconsina96
Tak lupa, sang suami Irvan juga meninggalkan komentar yang mesra, “terserah masakannya apa yang penting yang masak nya siapa”.
Duh, lucu sekali ya Moms ulah Fitri Tropica.
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Source | : | instagram.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR