Kartika memang enggan membeberkan secara detail syarat apa saja yang diajukan Usman bin Yahya untuknya.
Namun dia menegaskan, semua syarat-syarat itu sesuai dengan nilai-nilai Islam, seperti patuh dan berbakti kepada suami.
Dalam proses mencari jawaban atas pendamping hidupnya, Kartika Putri mengaku, melakukan salat istikharah.
Baca Juga: Si Kecil Tak Akan Dapatkan Popok Terbaik Jika Moms Lakukan Kebiasaan Buruk Ini
“Aku tanya sama Allah mana yang terbaik. Akhirnya yang muncul ya dia lagi, dia lagi. Mungkin, memang Habib Usman bin Yahya jawabannya," jelasnya.
Kartika Putri juga menjelaskan apa sebenarnya motif dirinya bersedia menerima pinangan sang habib yang berstatus duda tiga anak itu.
“Aku pernah bilang sama habib kalau anak-anak sudah dewasa dan mandiri, kami berencana untuk menjauh. Mungkin, menetap di Madinah gitu,” ujar Kartika Putri.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR