nakita.id - Pakistan yang terletak di Asia Selatan termasuk negara berkembang, dan seperti negara-negara berkembang lainnya, akses terhadap kesehatan masih cukup sulit.
Jumlah fasilitas kesehatan, dokter yang tersedia serta alat-alat kesehatan terbilang minim yang mengakibatkan beberapa risiko yang terkadang di luar dugaan.
Baca Juga: Cegah Penularan HIV AIDS Melalui Transfusi Darah, PMI Gunakan Alat Ini
Contohnya belum lama ini, warga Pakistan Selatan, lebih tepatnya di desa Wasayo, di pinggiran Larkana, provinsi Sindh, sedang ketakutan kala wabah HIV sedang menjangkit daerah mereka.
Melansir NDTV, sebanyak lebih dari 400 orang yang sebagian besar adalah anak-anak, dinyatakan positif mengidap HIV. Diduga mereka terinfeksi jarum suntik seorang dokter yang terkontaminasi HIV.
Diketahui di daerah tersebut memang banyak malapraktik merajalela dan mereka tidak menggunakan peralatan yang higienis. Mungkin karena alat kesehatan yang tersedia tidak cukup memadai.
Source | : | Gridhealth.id |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR