“Kalau tidak mungkin membawa cabai rawit, baru membawa saus sambal botol atau cabai bubuk. Tapi ini harus, wajib hukumnya,” jawab SBY.
SBY pun mengaku bahwa dirinya adalah pecinta makanan pedas, maka dari itu cabai rawit atau saus sambal tidak boleh terlupakan.
Baca Juga: Intip Penampilan Rumahan Ani Yudhoyono Semasa Hidup Mulai dari Masak hingga Momong Cucu
Kalau sampai terlupakan, nafsu makan SBY bisa langsung hilang.
Sang istri pun kebagian tugas untuk membawa cabai rawit setiap bersama SBY.
“Jadi kalau saya kebagian disuruh membawa. Misalnya di dalam tas kecil, kalau lagi dinner itu saya bawa. Kalau lupa, nah itu dia. Akhirnya makan jadi terasa tidak enak, menurut Bapak. Padahal makanan yang disajikan daging sudah enak betul, tapi kalau tanpa sambal nggak bisa makan,” jelas Ani.
“Jadi makanan selezat apapun tanpa sambal, bagaikan malam tak berbintang,” sahut SBY.
Wah, ada-ada saja ya, Pak SBY ini.
Baca Juga: Bangku Samping SBY di Pesawat Hercules Kosong, SBY: Biasanya Selalu Ada Ibu, Sekarang Kosong
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | youtube.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR