Nakita.id - Siapa tidak kenal sosok Soekarno?
Nama dan potretnya selalu menghiasi buku sejarah sebagai presiden pertama Indonesia sekaligus proklamator kemerdekaan.
Cemerlang di dunia politik dan kepemimpinan, banyak yang tidak tahu kehidupan pribadi Soekarno.
Baca Juga: Gara-gara Macet, Seorang Pria Gunakan Mukena, Ternyata Ini Tujuannya yang Buat Geleng Kepala
Presiden Soekarno dikenal sebagai sosok laki-laki yang memiliki banyak istri.
Melansir dari Tribun Jatim, Soekarno dikabarkan memiliki 9 orang istri yang sampai saat ini masih kerap disinggung.
Salah satu yang menjadi perhatian adalah istri Soekarno yang berdarah Jepang, Naoko Nemoto.
Baca Juga: Setelah 7,5 Tahun Menanti sampai Dituding Mandul, Akhirnya Shandy Aulia Umumkan Kehamilan
Perempuan cantik asal Jepang tersebut kemudian lebih dikenal dengan nama Ratna Sari Dewi atau Dewi Soekarno.
Menurut kabar, keduanya pertama kali bertemu di Hotel Imperial Jepang, Tokyo.
Setelah pertemuan pertama itu, Soekarno terus menjalin hubungan dengan Ratna Sari Dewi dan menikahinya.
Soekarno mempersunting Ratna Sari Dewi di tahun 1962, ketika perempuan itu masih berumur 19 tahun.
Dari hasil pernikahan itulah, mereka dikaruniai seorang anak perempuan bernama Kartika Sari Dewi Soekarno.
Berbeda dari anak-anak Soekarno yang terjun ke dunia politik dan sering terekspos, Kartika Sari Dewi Soekarno jarang terlihat.
Diketahui, Kartika dan ibunya hidup di luar negeri dan berpindah-pindah setelah Soekarno meninggal dunia.
Meski tinggal di luar negeri, Kartika terlihat menaruh perhatian pada Indonesia, terutama soal kesejahteraan anak.
Melansir dari akun Instagram @kartikasoekarnofoundation, putri Soekarno dan Ratna Sari Dewi ini membuat yayasan untuk anak Indonesia.
Kartika menikah dengan seorang pria bule yang kala itu merupakan Presiden Citibank Eropa.
Melepas masa lajang di Belanda tahun 2005, pernikahan Kartika dan suaminya juga dihadiri keluarga besar Soekarno.
Dari Kartika, Presiden Soekarno juga mendapatkan seorang cucu laki-laki.
Baca Juga: Keracunan Buah Leci, 31 Anak di India yang Awalnya Sehat Langsung Meninggal Karena Radang Otak
Diberi nama Frederik Kiran Soekarno, cucu mantan presiden ini memiliki paras tampan.
Potret cucu Soekarno ini kerap menghiasi akun Instagram Kartika Dewi.
Terlihat Kiran yang mulanya seorang bayi kecil tumbuh menjadi anak remaja ganteng.
Sama seperti ibunya, Kiran juga tumbuh menjadi remaja yang berjiwa sosial tinggi.
Baca Juga: Kulit Berminyak dan Rambut Kusam Jadi Salah Satu Ciri-ciri Hamil Anak Perempuan
Pada 14 Oktober 2018 lalu, Kartika mengunggah potret sang anak ketika menggalang dana untuk membantu korban tsunami.
Yang paling baru, Kartika mengunggah potret Kiran ketika sedang menikmati suasana pantai di Mondello, Palermo, Italia Selatan.
Dalam foto yang diunggah Kartika, Frederik Kiran kerap disebut mewarisi wajah manis Soekarno.
Memiliki darah seorang pahlawan nasional, Kartika Sari Dewi juga kerap mengenalkan sang anak kepada sejarah Indonesia.
Source | : | Instagram,Tribun Jatim |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR