Nakita.id - Kabar bahagia datang dari artis cantik Aura Kasih.
Setelah resmi dipersunting model tampan asal Brazil, Eryck Amaral, kini mereka telah dikaruniai seorang anak.
Aura kasih baru saja melahirkan anak pertamanya, Moms.
Pasangan ini dikaruniai seorang anak perempuan.
Kabar kelahiran anak pertamanya ini pertama kali dibagikan oleh sahabat Aura Kasih, Moammar Emka.
Melalui Instagram story-nya, Moammar Emka memberikan ucapan selamat.
Ia pun membagikan fotonya bersama dengan Aura Kasih dan sang suami saat acara tujuh bulanan lalu.
“Alhamdulillah. Selamat yaa kakaa @aurakasih & @eryckama_ral atas kelahiran putri pertama, bayi perempuan yang cantik,” tulis Moammar Emka di unggahan instagram story-nya.
Baca Juga: Hadiri Pertunangan Mewah Jedar, Cara Makan Baim Wong Kena Teguran Keras Sang Istri
Ia juga menyematkan doa dan harapan untuk kelahiran anak pertama Aura Kasih.
“Semoga jadi anak shalehah,” tulis Moammar Emka lebih lanjut.
Sedangkan menilik dari unggahan terbaru di Instagram story Aura Kasih sendiri, ia hanya mengucapkan rasa syukurnya, Moms.
"Alhamdulillah (love)," tulisnya di Instagram Story.
Sebelumnya, ia juga sempat membagikan potret dirinya di depan kaca dan memperlihatkan perut buncitnya, Moms.
Baca Juga: Tak Sembarang Artis Diundang! Ini Daftar Tamu Eksklusif di Pertunangan Jessica Iskandar-Richard Kyle
Sedangkan sang suami, Eryck Amaral melalui Instagramnya juga mengunggah ulang ucapan selamat dari para sahabat.
Ia pun membubuhkan emoji-emoji love pada unggahan tersebut, yang secara tersirah menunjukkan kebahagiaan dan cintanya pada anak pertamanya.
Masih belum diketahui secara pasti kapan dan di mana Aura Kasih melahirkan.
Nama putri pertamanya pun juga tampaknya masih dirahasiakan.
Meski begitu, kebahagiaan jelas dirasakan oleh pasangan selebriti ini atas kehadiran anggota keluarga baru.
Selamat Aura Kasih dan Eryck Amaral!
Source | : | |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR