Nakita.id - Menjadi seorang ibu hamil memang harus mengetahui berbagai hal yang diperlukan jelang persalinan, salah satunya adalah tips agar cepat kontraksi kembali.
Jika Moms telah memasuki usia kandungan trimester ketiga atau lebih tak ada ruginya mengetahui tips agar cepat kontraksi kembali sejak dini.
HPL (Hari Perkiraan Lahir) juga perlu diketahui supaya Moms bisa mengaplikasikan tips agar cepat kontraksi kembali ini dengan tepat.
Baca Juga: Cara Mengusir Cicak Tanpa Bersentuhan Langsung, Pelihara Hewan Ini Moms, Terbukti Ampuh!
Kontraksi menjadi hal yang ditunggu saat buah hati sudah siap untuk lahir ke dunia.
Beragam cara menyenangkan bisa merangsang kontraksi Moms.
Seperti Poppy Sovia yang pada 1 Juni 2019 telah melahirkan buah hati pertamanya.
Sebelum melahirkan buah cintanya dengan Ahmad Gussaoki, Poppy juga kerap membagikan momen dirinya saat sedang hamil.
Tak hanya itu saja Poppy juga bagikan tips agar cepat kontraksi kembali dengan cara yang menyenangkan, yaitu jalan-jalan ke mall.
"Gara-gara liat orang ada yg foto2 di jembatan mall ini barusan, langsung ikutan minta fotoin suami di sini.. met malam senin ya dari bumil yang jalan-jalan melulu di Bandung.. kalo di tanya kenapasih jalan-jalan terus??.. maklum yah lagi nyari mules ahaha (emoji)" tulis Poppy Sovia.
Melansir dari healtline.com, dengan jalan-jalan santai bisa menjadi salah satu pilihan untuk merangsang kontraksi.
Saat terbaik untuk jalan santai adalah pada pagi hari.
Baca Juga: Alami Diare di Usia Hamil Tua? Waspadai Tanda-tanda Melahirkan Tinggal Menghitung Hari
Dengan jalan-jalan santai ternyata bisa membantu posisi buah hati bisa mendekati panggul.
Jalan santai ini bisa dilakukan di mana saja ya Moms tentunya.
Dengan mengajak suami, tentu jalan santai ini akan menjadi menyenangkan dan membuat Dads juga lebih mengerti perihal tahapan persalinan.
Sehingga selain membantu untuk merangsang kontraksi, Moms juga bisa mengurangi rasa stres menjelang persalinan.
Tak hanya itu saja, jalan santai juga membawa manfaat untuk meregangkan otot-otot di tubuh Moms.
Meski begitu, yang perlu diingat adalah jangan sampai Moms terlalu memaksakan diri untuk jalan santai, jika fisik tidak mendukung.
Sebab hal utama yang perlu diperisiapkan adalah menyimpan tenaga sebanyak mungkin karena saat persalinan Moms akan mengeluarkan tenaga yang banyak.
Baca Juga: Tanda Melahirkan Pembukaan Satu, Begini Kontraksi yang Mungkin Moms Rasakan
Jika Moms ingin mengendalikan rasa stres yang muncul jelang persalinan.
Selain jalan santai, Moms juga bisa melakukan meditasi.
Meditasi merupakan langkah untuk membantu sesorang berpikir tenang.
Melakukan meditasi secara rutin akan sangat membantu Moms lebih relaks dan siap menghadapi persalinan yang akan tiba.
Itulah tips agar cepat kontraksi kembali ala Poppy Sovia yang bisa menjadi referensi Moms jelang persalinan.
Source | : | Instagram,healthline.com |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR