Nakita.id – Kesehatan kognitif tentunya menjadi sangat penting untuk dijaga demi kualitas hidup yang lebih baik di masa mendatang.
Karena penurunan fungsi kognitif ini akan berdampak dengan penyakit yang sudah menanti di usia lanjut.
Salah satu penyakitnya adalah Alzheimer, di mana penyakit yang satu ini akan menurunkan kualitas hidup Moms.
Baca Juga: Berikan Perlindungan Alami Saat Puasa, Si Kecil Sehat dan Orangtua Pun Tenang
Alzheimer sendiri merupakan kelainan otak progresif yang secara perlahan akan menurunkan ingatan, keterampilan berpikir, dan fungsi mental.
Sehingga akhirnya Moms akan kehilangan kemampuan untuk melakukan tugas-tugas bahkan yang paling sederhana sekalipun.
Untuk mengatasi masalah ini, jadi penting untuk kita meningkatkan kesehatan kognitif ini.
Melansir dari Boldsky inilah beberapa hal yang dapat membantu Moms mempertahankan fungsi kognitif.
Baca Juga: Kurang Magnesium Rentan Sakit Alzheimer Hingga Jantung, Mulai Konsumsi Makanan Ini!
1. Pertahankan tekanan darah dan kolestrol
Banyak penelitian yang menunjukkan bahwa ada hubungan tekanan darah dengan kesehatan otak.
Ini karena sistem peredaran darah bertanggung jawab untuk memasok darah ke otak, dan ketika ada gangguan pada tekanan darah akan menyebabkan kerusakan jaringan otak.
Tekanan darah yang tinggi akan menurunkan fungsi kognitif dan merusak jaringan otak.
Baca Juga: Kekurangan Tidur Dapat Picu Penyakit Alzheimer, Hati-hati Moms!
Sehingga menjaga tekanan darah akan sangat membantu untuk meminimalisir penyakit Alzheimer.
Kolestrol tinggi juga akan menyebabkan pembentukan plak amiloid beta yang menjadi pemicu Alzheimer.
Sehingga menjadi penting memiliki kadar kolestrol yang normal.
2. Tingkatkan asupan asam lemak omega 3
Jumlah asam lemak omega 3 yang cukup akan mencegah penyakit neurodegeneratif di kemudian hari.
Baca Juga: Resep Olahan Tomat untuk Kecantikan Kulit dan Rambut, Moms Harus Coba!
Salah satu penyakit yang berhubungan dengan neuro adalah Alzheimer.
Sehingga meningkatkan asupan asam lemak omega 3 seperti ikan berlemak, telur, kacang, dan biji-bijian akan menurunkan risiko Alzheimer.
3. Tingkatkan asupan vitamin B12
Seiring bertambahnya usia, risiko kekurangan vitamin B12 sudah menjadi hal yang pasti.
Baca Juga: Rebutan Bayar Tagihan Karaoke, 4 Gadis Ini Pukul-pukulan Sampai Salah Satunya Memotong Nadi Sendiri
Padahal kekurangan vitamin B12 akan membuat fungsi kognitif menurun dan besar kemungkinan terkena Alzheimer.
Hal ini terkait dengan bertambahnya usia, tubuh akan kehilangan kemampuan untuk menyerap vitamin B12.
4. Tambahkan herbal pada makanan ataupun minuman
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa memadukan herbal seperti ginko biloba dan ginseng akan meningkatkan fungsi kognitif.
Herbal ini dipercaya sebagai nutrisi untuk meningkatkan daya ingat dan menajamkan otak.
Selain itu herbal ini dapat menurunkan kecemasan dan melindungi otak dari tumor.
5. Konsumsi buah beri
Nutrisi yang ada di dalam buah beri berperan untuk melindungi otak dan akan memperlambat penurunan fungsi otak akibat usia.
Fitokimia dan antioksidan yang ada pada beri juga membantu mengurangi stres dan peradangan otak yang meningkatkan risiko penyakit Alzheimer.
6. Tetap aktif secara fisik
Terlepas dari asupan bernutrisi, untuk menurunkan risiko terkena penyakit Alzheimer Moms juga harus aktif secara fisik.
Hal ini karena aktivitas fisik dapat meningkatkan aliran darah ke otak dan menjaga pembuluh darah tetap sehat.
Jadi sangat penting untuk Moms yang tidak aktif secara fisik melakukan olahraga ringan seperti jogging atau berjalan cepat.
Itu akan membantu jaringan otak untuk menghasilkan banyak mitokondria yang dapat menjaga fungsi kognitif Moms.
Source | : | Healthline,Boldsky |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR