Nakita.id - Moms, sebagai orangtua sudah menjadi kewajiban kita untuk selalu menjaga, melindungi dan mengawasi buah hati dari hal apapun.
Sebab, jika lengah sedikit saja bukan tidak mungkin bisa terjadi sesuatu yang justru dapat membahayakan nyawa anak.
Hal inilah yang dialami oleh seorang anak berusia sekitar 18 bulan di Inggris.
Melansir metro.co.uk, anak itu diketahui terkunci di dalam mobil Nissan X-Trail yang terparkir di Saffron Walden, Essex, Inggris selama lebih dari satu jam, di tengah cuaca yang sedang panas-panasnya pada Sabtu lalu.
Baca Juga: Berikan Perlindungan Alami Saat Puasa, Si Kecil Sehat dan Orangtua Pun Tenang
Kejadian ini berawal dari seorang warga yang mendengar tangisan anak kecil, dan terkejut saat melihat seorang balita berada dalam sebuah mobil yang terkunci.
Beruntung, petugas pemadam kebakaran berhasil menolong dan menyelamatkan balita itu.
Proses penyelamatan pun berlangsung secara dramatis.
Bahkan, para petugas pemadam kebakaran sampai terpaksa harus menghancurkan jendela mobil.
Setelah kaca mobil dipecahkan, petugas langsung menarik dan menggendong balita itu keluar.
Menurut salah satu warga, balita itu tidak henti-hentinya menangis dan terlihat sangat ketakutan.
Tak lama, seorang wanita yang diyakini ibu balita tersebut mendatangi mobil dengan membawa anaknya yang lain.
Ia pun akhirnya diantar ke bagian belakang mobil ambulans dan melihat anaknya yang tengah mendapatkan pertolongan medis dari kru Ambulans St John.
Petugas kepolisian pun kemudian berbicara dengan wanita tersebut selama sekitar satu jam.
Sementara itu, seorang saksi mata bernama Cheryl Thomas mengatakan ia tidak percaya dengan apa saja yang baru dilihatnya.
"Kami bisa melihat ke arah tempat parkir dari tempat kami bersantai, dan semua orang melihat ke arah paramedis dari luar mobil, mereka pun dengan panik mencoba untuk masuk dan menolong," ungkapnya.
"Semua orang mencari-cari orangtua balita itu, namun tidak kunjung datang. Bahkan setelah sepuluh menit tidak ada tanda-tanda apapun juga," lanjutnya.
Cheryl juga menambahkan, jika cuaca hari itu memang terbilang sangat panas sehingga balita itu pasti berada dalam kondisi yang sangat sulit.
Terlebih lagi, saat petugas melihat ada potongan tiket parkir di dashboard mobil yang menunjukkan bahwa balita itu telah terkunci selama lebih dari satu jam di dalam mobil.
"Kami hanya tidak bisa mengerti mengapa Anda hanya membawa satu anak saja saat keluar, dan meninggalkan anaknya yang lain di dalam mobil begitu lama," ujarnya.
"Siapa yang tahu di mana dia berada atau apa yang dia lakukan. Dia tidak membawa tas, hanya tas tangan besar, jadi apakah dia muncul di toko atau tidak, saya tidak tahu. Untuk meninggalkan anak sebentar terlalu lama, apalagi satu jam," paparnya lagi.
Baca Juga: Putuskan Berhijrah Pasca Pulang Umroh, Ini Alasan Citra Kirana Mantapkan Hati untuk Berhijab
Sementara itu, saksi mata lainnya Jackie Waughman, mengatakan penyelamatan balita itu juga diumumkan melalui pengeras suara di Saffron Walden Common.
Menurut Child Safety Europe, suhu mobil dapat naik 10 hingga 15 derajat setiap 15 menit.
Bahkan jika suhu di luar berkisar 22 derajat celcius, di dalam mobil bisa mencapai 47 derajat celcius dalam satu jam.
Source | : | Metro.co.uk |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR