Kehamilan juga dapat menyebabkan stres pada wanita dan mungkin menjadi salah satu penyebab mual di malam hari.
Lantas apakah mual di malam hari menandakan Moms hamil janin dengan jenis kelamin tertentu?
Ternyata waktu mual-mual tidak memiliki keterkaitan khusus dengan jenis kelamin bayi dalam kandungan.
Namun riset menemukan jika Moms yang menderita hyperemesis gravidarum atau mual muntah hebat sepanjang kehamilan lebih mungkin mengandung anak perempuan.
Jika Moms mengalami kondisi mual di malam hari, Moms bisa coba memperbaiki posisi tidur, menghindari makanan dengan perasa terlalu pekat, serta hindari konsumsi lemak dan gula berlebih.
Source | : | Instagram,Healthline,Firstcry.com |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR