Melansir tayangan di kanal YouTube TRANS TV Official, tak hanya masalah status pernikahan mereka yang akhirnya dikuak oleh Nia.
Termasuk perihal usia Pablo yang sesungguhnya, ternyata ia pun memalsukan tahun kelahiran dengan mengaku lahir tahun 1980.
Nia membongkar jika Pablo ternyata kelahiran tahun 1990, dengan nama asli Frederick Anggasastra.
Lantas, dari mana asal nama Pablo Benua?
"Kalau Pablo itu sebenernya dulu dia itu punya komunitas, dia punya komunitas sulap di Medan, jadi mereka itu manggilnya Pablo gitu," jelas Nia.
Bukan nama keren, justru 'Pablo' adalah suatu ejekan yang diberikan oleh kawan-kawan Pablo di komunitas sulapnya.
Ia pun ternyata bohong soal banyak usaha yang dimiliki, karena menurut Nia, Pablo sebenarnya hanya menjalankan usaha yang diberikan oleh orang tuanya.
Pablo yang berstatus sebagai tersangka ini juga awalnya malah menertawakan laporan yang dilayangkan oleh Fairuz.
Sempat dipanggil sebagai saksi, ternyata dirinya dan sang istri selaku pemilik kanal YouTube tempat diunggahnya vlog kontroversial itu juga dianggap terlibat.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR