Puncaknya saat Roby memaksa wanita kelahiran Belgia itu untuk menikah dengannya pada tahun 2011.
Padahal saat itu Aurelie baru berusia 18 tahun, bahkan orangtuanya tidak mengetahui perihal pernikahan itu.
Namun karena ketakutan, Aurelie pun mengikuti keinginan pria yang akhirnya menjadi suami Aurelie tersebut.
Dalam pengakuannya di akun Facebook, Aurelie juga kebingungan bagaimana mantan suaminya bisa menemukan gereja dan pendeta yang mau menikahkan pasangan tanpa adanya orangtua.
Aurelie pun diboyong oleh Roby untuk tinggal bersama orangtuanya tak lama setelah mereka menikah.
Pernikahan paksaan itu juga dijalaninya dengan penuh tekanan, pasalnya Aurelie sempat mengalami kekerasan.
Dilarang bertemu orangtua sendiri, dipaksa bekerja dan membayar semua kebutuhan, Aurelie pun jatuh sakit karena stres.
Source | : | Instagram,Tribun Timur |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR