Nakita.id - Bukan Nikita Mirzani jika tidak berurusan dengan pihak yang berwajib.
Tak hanya kerap cari sensasi, Nikita Mirzani memang kerap berurusan dengan pihak kepolisian.
Lapor melapor pun seakan menjadi makanan sehari-hari artis berambut pirang ini.
Baca Juga: Si Kecil Pilek, Rempah Ini Lebih Baik Daripada Antibiotik Moms!
Setelah beberapa waktu yang lalu dilaporkan oleh mantan suami, Dipo Latief dengan tuduhan kasus penganiayaan.
Polisi pun menyatakan bahwa saat ini status Nikita Mirzani sudah ditetapkan sebagai tersangka.
Mengutip Kompas.com, Kasat Reskrim Polres Jaksel Kompol Andi Sinjaya Ghalib mengungkapkan salah satu alasan pihaknya tidak menahan artis peran Nikita Mirzani.
Hal ini lantaran Nikita Mirzani masih memiliki seorang bayi, sehingga polisi memutuskan untuk tidak melakukan penahanan terhadap Nikita.
Baca Juga: Bikin Pangling Saat Pernikahannya, Adik Kandung Zee Zee Shahab Ini Ternyata Dulunya Juga Artis!
"Itu juga jadi pertimbangan," kata Andi di ruangannya di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (30/7/2019).
Walaupun tidak menahan, pihak kepolisian tak tinggal diam begitu saja.
Pihaknya pun mengimbau agar Nikita Mirzani tidak melakukan penerbangan ke luar negeri.
Pasalnya ada kabar yang beredar bahwa Nikita Mirzani dalam waktu dekat akan meninggalkan Indonesia untuk berlibur.
"Tentunya kami lihat apakah yang dilakukan itu memang ada suatu kepentingan apa.
Karena kan kami sudah lihat dalam proses perkembangan penyidikan yang bersangkutan cukup kooperatif dalam mengikuti proses," kata Andi.
"Sehingga dalam hal ini yang bersangkutan ada status tersangka, namun kami diharapkan tidak bepergian dulu ya sambil menunggu proses ini," sambungnya.
Sudah resmi ditetapkan sebagai tersangka, rupanya mantan suami Nikita Mirzani masih tak puas.
Sang mantan istri pun juga pernah dilaporkan dengan tuduhan menggelapkan sejumlah barang milik Dipo Latief.
Namun, pihak kepolisian mengatakan bahwa dalam laporan dengan tuduhan penggelapan ini, status Nikita Mirzani masih sebagai saksi.
"Masih saksi," kata Andi di kantor Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (30/7/2019).
Andi mengatakan bahwa perkara penggelapan tersebut masih dalam tahap pemeriksaan sejumlah saksi.
Jika ada laporan, Andi akan menjelaskannya kemudian.
"Masih dalam proses. Nanti," kata Andi.
Sementara itu, Nikita Mirzani sempat mengatakan bahwa tuduhan yang dilayangkan untuknya ini hanya kasus murahan.
"Jadi aku dipanggil atas kasus penggelapan yang dilaporkan oleh Dipo Latief," ujar Nikita di Polres Jaksel, Kebayoran Baru, Selasa (2/10/2018).
Penggelapan itu, kata Nikita, berupa pakaian dalam, ikat pinggang, alat pijat, sepatu, dan sandal.
"Intinya yang murahanlah yang bukan level gua," kata Nikita.
Waduh, ada-ada saja ya, bagaimana nih menurut Moms?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Salmaa Awwaabiin |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR