Nakita.id - Selain coklat, anak-anak biasanya tidak akan menolak apabila diberi popcorn.
Rasa manis yang dihasilkan popcorn selalu berhasil membuat anak ketagihan lagi dan lagi.
Cemilan ini biasanya paling tepat jika dihidangkan saat menghabiskan waktu menonton bersama dengan keluarga.
Baca Juga: 4 Makanan Ini Kaya Zat Besi, Dijamin Bikin Si Kecil Ketagihan
Eits, tapi apakah Moms tahu bahwa terdapat beberapa manfaat dari mengonsumsi popcorn?
Ternyata popcorn kaya akan serat, protein, vitamin A, sodium, potasium, fosfor, folat dan zat baik lainnya.
Selain itu, ternyata ada manfaat lain yang tak pernah terpikirkan loh Moms dari mengonsumsi popcorn ini!
1. Kalsium
Bagi Si Kecil yang memiliki intoleran terhadap laktosa, maka popcorn bisa menjadi cemilan yang tepat.
Popcorn mengandung kalsium yang dapat membantu untuk membangun tulang yang kuat serta memaksimalkan fungsi jantung dan otot.
2. Bebas gula
Popcorn merupakan cemilan yang kaya serat sehingga Moms ga perlu khawatir karena Si Kecil tidak akan cepat gemuk apabila mengonsumsi popcorn.
Baca Juga: Menaikkan Berat Badan Si Kecil, Yuk Berikan 4 Makanan Sehat Ini!
3. Vitamin B
Popcorn memiliki keunggulan atas vitamin B3, B6, folat dan asam pantotenat.
Zat-zat ini mampu membantu perkembangan otak dan membantu tubuh melawan infeksi.
4. Zat besi
Selain vitamin, popcorn ternyata juga kaya akan zat besi yang tentu saja sangat penting untuk membantu menciptakan sel-sel darah.
5. Membantu pencernaan
Popcorn berasal dari biji jagung muda yang banyak mengandung serat.
Moms pasti sudah tahu bahwa serat sangat bagus untuk sistem pencernaan Si Kecil, mengonsumsi serat dapat memperlancar buang air besar mereka!
6. Karbohidrat
Popcorn merupakan cemilan sumber karbohidrat yang baik untuk menciptakan energi pada Si Kecil.
Mengonsumsi popcorn sebagai cemilan dapat menghindari Si kecil merasa lethargy atau rasa lemas.
Walaupun memiliki banyak manfaat, jangan memberikan popcorn kepada balita dan bayi yah Moms!
Hal ini untuk untuk mencegah mereka tersedak.
Baca Juga: Moms Ternyata Membiarkan Si Kecil Konsumsi Jenis Makanan Ini Picu Suasana Hatinya
Popcorn hanya disarankan untuk dikonsumsi anak yang berada di atas umur 5 tahun dikarenakan mereka telah mampu mengunyah dengan baik.
Shopee Bersama Tasya Kamila dan Bittersweet by Najla Ceritakan Dampak Positif Inovasi dalam Berdayakan Ekosistem
Source | : | Parenting First Cry |
Penulis | : | Bela Moneta |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR