"Hal-hal aneh muncul di perut buaya sepanjang waktu. Tapi menemukan plat bedah di sana, yah, kami tidak pernah berpikir kami akan menemukan itu," kata pemilik pertanian John Lever.
Berbagai komentar warganet bermunculan demi melihat fenomena tersebut.
Ada yang berpendapat, mungkin saja buaya itu memangsa manusia yang kebetulan mengalami cedera patah tulang.
Tapi ada juga yang mengatakan, boleh jadi buaya itu memangsa hewan peliharaan yang alami patah tulang.
Banyak warganet juga menyarankan agar pemilik peternakan melihat kode yang biasanya tertera dibagian kepala atau paling atas plat, yang akan memberikan informasi, dimana plat itu dibuat, rumah sakit mana yang memesan dan mengirimkan plat tersebut.
Meski begitu, John Lever berpendapat, dengan ukuran plat sebesar itu, kemungkinan besar hewan peliharaan yang menggunakannya. "Buaya itu pasti makan sesuatu yang terdapat lempengan logam di dalamnya jadi itu bisa manusia atau hewan peliharaan, dan saya berasumsi dengan ukuran itu adalah untuk seekor anjing," katanya.
Buaya dengan berat itu telah tinggal di peternakan selama enam tahun.
M.J dibeli dari peternakan terdekat yang menangkapnya di alam bebas.
Lever mengatakan dalam penyelidikan terungkap bahwa plat itu diproduksi di Swiss.
Beberapa berpendapat, plat itu biasa digunakan untuk membantu cedera patah tulang di bagian kaki atau engkel.
Jadi, siapa pemilik plat tersebut?
Source | : | |
Penulis | : | Saeful Imam |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR