Nakita.id - Media sosial saat ini seolah menjadi 'jembatan' paling baik bagi masyarakat.
Tak hanya berkomunikasi secara umum, media sosial kini juga membantu pengguna untuk mendekatkan jauh, dan merapatkan yang dekat.
Sayangnya, media sosial sangat riskan dengan risiko penipuan dan sebagainya.
Seperti kisah seorang pria yang belakangan ini viral.
Belakangan viral di media sosial, Facebook sebuah video pengakuan seorang pria yang pasrah ditipu pacar online.
Video ini viral di Facebook lantaran sang pria terihat begitu pasrah tertipu mentah-mentah dengan pacar onlinenya yang menggunakan foto orang lain.
Tak hanya itu, video ini mendadak viral di Facebook setelah sang pria diketahui nyaris nikahi pacar onlinenya itu dan rugi bandar hingga puluhan juta.
Baca Juga: Suhu Udara Lebih Dingin dari Biasanya akan Terjadi hingga Desember, Ternyata ini Penyebabnya
Dilansir dari Tribunnews, video ini pertama kali diketahui dari postingan akun Facebook Kartini Indonesia pada Senin (5/8/2019).
Video ini viral dengan 1.400 komentar dan telah dua ribu kali dibagikan oleh para pengguna Facebook.
Dalam video tersebut tampak dua orang pria mengaku sebagai TKI di Korea Selatan.
Salah satu pria dalam video tersebut bernama Yusuf dan mengaku baru saja mengalami kesialan beruntun dalam hidupnya.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Sosok.ID |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR