Hasilnya pun sangat mengejutkan, karena kadar gula darah Wang 110 mmol / L - yang artinya 20 kali lebih tinggi dibandingkan dengan tingkat orang normal (5,6 mmol / L).
Tidak hanya diabetes, dokter juga mengatakan jika Wang menderita asidosis (kondisi cairan tubuh yang berlebihan) dan gangguan kalium.
Menurut temannya, meski Wang masih muda namun ia menderita hipertensi.
Dokter kemudian mendiagnosisnya dengan Hyperosmolar Hyperglycemic State (HHS).
Di mana hal itu merupakan komplikasi serius yang disebabkan oleh diabetes.
Namun sayang, kondisi Wang semakin memburuk dan nyawanya tidak bisa tertolong lagi meski dokter telah berusaha untuk menyelamatkannya.
Sayangnya, sebelumnya Wang tidak mengetahui jika dirinya menderita diabetes.
Sementara itu, Wang Mingliang, direktur Departemen Obat Akut dan Perawatan Kritis Rumah Sakit Sains dan Teknologi Suzhou, mengatakan ada banyak penyebab seseorang menderita Hyperosmolar Hyperglycemic State (HHS).
Seperti minum minuman manis dalam jumlah yang sangat banyak, kurangnya asupan air putih dan infeksi akut.
Source | : | worldofbuzz.com |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR