Nakita.id - Seiring bertambahnya usia anak, tentu ia akan belajar banyak hal ya Moms.
Mulai dari belajar berjalan, berlari hingga berbagai aktivitas lainnya.
Nah, ketika anak sedang melakukan aktivitasnya, bukan tak mungkin mereka bisa terjatuh atau terluka Moms.
Saat melihat anak mengalami luka, tentu Moms akan panik dibuatnya bukan.
Namun jangan langsung panik Moms, karena anak membutuhkan pertolongan pertama saat terluka.
Baca Juga: Bayi Terjatuh, Waspada Bahaya Lain Selain Benturan di Kepala
Agar anak bisa beraktivitas kembali seperti semula, berikut beberapa cara perawatan tepat untuk mengatasi luka anak.
Langkah 1: Kumpulkan alat pertolongan pertama untuk luka anak
1. Sebotol air bersih untuk mencuci luka
2. Krim antiseptik yang memberikan perlindungan antibakteri guna mencegah infeksi pada luka ringan, luka parah, dan lecet.
3. Gulungkan kain kasa steril, ukuran disesuaikan pada anak
4. Perekat untuk memasang perban
5. Bantalan yang direkatkan dalam potongan kain kasa yang sedikit lebih besar
Langkah 2: Kenali luka-luka anak
Ada 5 jenis luka yang mungkin dialami anak-anak, yaitu:
Abrasi - jenis yang paling umum di mana kulit terkikis oleh sesuatu yang kasar
Avulsion - saat cedera membuat lipatan di kulit
Insisi - bila luka tersayat secara linier, kemungkinan besar dengan alat tajam
Lacerasi - bila luka tersayat dengan alat yang bergerigi
Luka tusukan - bila sesuatu seperti kuku memasuki kulit dan kedalaman luka lebih dari panjang benda yang masuk ke kulit
Langkah 3: Merawat luka anak
1. Bersihkan: Cuci luka dengan air mengalir sampai tidak ada partikel asing yang terlihat, seperti kotoran.
Ambil upaya ekstra untuk membersihkan jenis luka avulsion.
2. Hentikan pendarahan: Begitu Moms membersihkan luka, mungkin ada pendarahan.
Hentikan dengan mengangkat tungkai di atas tingkat jantung dan menerapkan tekanan yang berkelanjutan.
Jika tekanan dilakukan terlalu lama, itu bisa merusak saraf anggota badan.
3. Oleskan krim antiseptik seperti Crystaderm, yang mengandung hidrogen peroksida 1% ke luka.
Terapkan kembali seperti yang ada pada petunjuk pemakaian.
4. Jika perlu, tutupi luka dengan gulungan kasa steril.
Baca Juga: Jerawat di Punggung Bikin Nggak Nyaman? #5MenitAja Buat Sendiri Obat Alami Tanpa Efek Samping
Jangan gunakan kapas langsung pada luka, karena serat akan menempel pada luka dan pergantian kulit akan menjadi sulit.
Namun, jika luka Moms tampak serius, ada baiknya segera pergi ke dokter untuk mendapatkan perawatan yang tepat.
Source | : | Nakita.id |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR