Nakita.id - Kebahagiaan tengah menyelimuti pasangan suami istri yang baru saja sah menikah.
Roger Danuarta dan Cut Meyriska baru saja mengucap janji suci pernikahan pada hari Sabtu (17/8/2019) di Medan, Sumatera Utara.
Meski digelar sangat tertutup, namun kabar baik ini sangat cepat menyebar.
Hal ini berawal ketika Diera Bachir sang fotografer mengunggah foto pasangan Roger Danuarta dan Cut Meyriska yang memegang buku nikah.
Sontak ucapan selamat pun berdatangan dari fans maupun rekan sesama artis.
Mereka turut bahagia dengan bersatunya dua insan tersebut yang akhirnya naik ke pelaminan.
Perjalanan cinta Roger Danuarta dan Cut Meyriska terbilang tidak biasa.
Source | : | |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR