Nakita.id - Kamis (15/8/2019), anggota kepolisian justru menjadi korban saat menjalankan tugasnya mengawal keamanan demo mahasiswa yang dilakukan di halaman Pendopo Cianjur.
Alih-alih membantu mengamankan unjuk rasa yang dilakukan mahasiswa, tiga polisi justru dibakar dalam keadaan hidup-hidup oleh seorang oknum.
Insiden terjadi saat mahasiswa melakukan pembakaran ban dan seorang mahasiswa hendak menyiramkan bahan bakar ke arah api.
Baca Juga: Bertugas Amankan Unjuk Rasa di Cianjur, 3 Polisi Malah Dibakar Hidup-Hidup
Akibatnya tiga anggota kepolisian terbakar saat mencoba untuk memadamkan api.
Salah satu korban yang terbakar tersebut yakni Ipda Erwin Yudha Wildani, anggota kepolisian Cianjur.
Sayangnya, setelah hampir dua pekan menjalani perawatan di rumah sakit, nyawa Ipda Erwin tak tertolong.
Baca Juga: Gerai Ayam Gepreknya Tutup Usai Kebakaran dan Berbagai Teror, Ruben Onsu Banjir Komentar
Ipda Erwin meninggal dunia pada Senin (26/8/2019) dini hari di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) Jakarta.
Sebelumnya, Ipda Erwin sempat menjalani pemeriksaan di RS Polri Kramat Jati setelah insiden pembakaran pada dirinya.
Ia kemudian dirujuk ke RSPP karena mengalami luka bakar yang serius.
Source | : | Instagram,Tribun Jabar |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR