Mereka mengatakan kalau anak-anak ketakutan dengan cerita Valeria yang berhubungan dengan memakan tubuh manusia.
Bahkan ia menceritakan ke kepolisian bahwa ia menggunakan wajan untuk memasak jantung Popovich.
Tak ada rasa takut, Valeria juga menejelaskan rasa organ tubuh Popovich.
"Jantungnya terlalu manis, sedangkan otaknya ternyata jauh lebih enak," ungkap Valeria.
Mendengar kabar-kabar seperti itu seorang ibu mengungkapkan perasaan anaknya.
"Anak saya takut pergi ke sekolah setelah berbicara dengan gadis ini," ungkap seorang ibu yang tergabung dalam aksi.
"Kami menuntut dia dikeluarkan dari desa dan dipindahkan ke sekolah khusus yang jauh dari anak-anak kami," ungkap salah seorang wali orang tua siswa.
Sampai saat ini belum ada kabar lagi bagaimana kebijaksanaan pihak sekolah terkait Valeria.
Source | : | Daily Mail,The Sun,Grid.id |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR