5. Ajak Dads menonton video tentang menjadi ayah
Mendengar cerita dari begitu banyak ayah di luar sana dapat benar-benar mengubah cara Dads memandang kehamilan dan menjadi ayah yang baik.
Jadi buat daftar putar yang bisa ditonton Dads dan itu pasti akan memberinya sedikit bantuan mengenai apa yang Dads bingungkan selama ini untuk menjadi calon ayah.
Di internet banyak sekali konten tentang ayah.
Banyak konten bagaimana ayah mengasuh dan menjaga anak, dan mengajarkan bagaimana menjadi ayah baru.
6. Habiskan lebih banyak waktu bersama
Begitu Si Kecil lahir, hidup akan benar-benar berbeda dan waktu berdua dengan Dads akan berkurang nih Moms.
Pastikan Moms menghabiskan waktu bersama sebelum Si Kecil lahir.
Mungkin Moms dan Dads bisa berdiskusi santai sembari memikirkan nama untuk Si Kecil, dekorasi kamar, biaya pendidikan anak dan lain masih banyak lagi.
Terkadang untuk merasa rileks, hal terbaik yang dapat dilakukan adalah bersama orang yang membuat Moms merasa sangat nyaman.
7. Minta Dads bergabung di grup media sosial
Media sosial adalah hal yang luar biasa dengan begitu banyak platform yang memungkinkan orang-orang dari seluruh dunia untuk terhubung dengan kepentingan yang sama.
Baca Juga: Anak Bontotnya Sering Dibilang Mirip Dipo Latief, Nikita Mirzan Tegaskan Hal ni:
Mintalah Dads bergabung dengan grup media sosial yang membahas seputar menjadi ayah, ini salah satu cara sempurna untuk mempersiapkannya menjadi ayah.
Akan ada orang-orang seperti dia ketika mereka menunggu bayi mereka lahir dan ayah yang berpengalaman dengan banyak anak dalam kelompok-kelompok ini.
Jadi, jika Dads merasa tidak yakin tentang sesuatu, ia akan meminta orang-orang di grup tersebut untuk memberi nasihat.
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Source | : | babygaga.com |
Penulis | : | Puput |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR