Nakita.id - Umumnya sebuah keluarga memiliki agenda makan bersama dalam satu meja baik itu saat sarapan atau saat makan malam.
Namun sekarang ini agenda makan bersama tersebut seolah jarang dilakukan.
Hal tersebut dikarenakan orang tua yang sibuk bekerja dan berada di luar rumah untuk waktu yang lama.
Hal ini membuat anak-anak, ayah, ibu makan sendirian dan tidak dalam satu meja bersama.
Padahal dengan makan bersama dalam satu meja akan meningkatkan keharmonisan keluarga dan lebih menambah keintiman dalam keluarga.
Baca Juga: Mulai Ajari Si Kecil Mengenal Bagian-bagian Tubuh dengan Cara yang Menyenangkan, Coba Yuk Moms!
Sebaliknya, jarangn makan bersama ini membuat hubungan seolah memiliki jarak dan berkurangnya waktu kebersamaan keluarga.
Maka dari itu, meskipun Moms dan Dads mungkin sibuk dengan tuntutan pekerjaan, usahakanlah untuk makan bersama dengan anak-anak dalam satu meja.
Jadikan prioritas untuk makan bersama keluarga, dan jika memungkinkan lakukan setiap hari atau hanya saat makan malam saja.
Selain meningkatkan keharmonisan, makan malam bersama keluarga juga memiliki banyak manfaat lainnya lho, Moms.
Seperti yang dikutip dari Parents, berikut manfaat dari makan bersama keluarga.
1. Mengajarkan anak kebiasaan makan yang baik
Anak yang makan bersama keluarga cenderung mengonsumsi lebih banyak buah, sayuran dan lebih sedikit makanan cepat saji dan minuman yang manis.
Karena Moms memasak sendiri makanan yang disajikan saat makan bersama.
Dan tentunya masakan rumahan yang Moms masak lebih sehat dibandingkan makanan cepat saji di luar sana.
Hal ini akan mengurangi kebiasaan buruk anak makan makanan yang tidak sehat dan dapat menimbulkan efek buruk pada mereka.
Baca Juga: Bukan Editan! Berat Badan Jessica Mila Naik 10 Kg karena Tuntutan Peran, Ternyata Begini Caranya
2. Mencegah masalah psikososial yang serius
Menurut sebuah penelitian tahun 2015 oleh sekelompok peneliti Kanada, sering makan malam keluarga dapat mencegah masalah dengan gangguan makan, alkohol, penggunaan narkoba, perilaku kekerasan, depresi, dan pikiran untuk bunuh diri pada remaja.
Karena dengan makan bersama keluarga, anak akan merasa bahwa mereka memiliki keluarga yang sempurna dan saling menyayangi.
Anak akan merasa bahwa keluarga mereka adalah keluarga yang bahagia dan memiliki waktu bersama setiap hari dan memiliki orang tua yang perhatian.
Sehingga memungkinkan anggota keluarga dapat saling untuk bertukar cerita di meja makan.
Peserta studi wanita muda sangat mungkin untuk mendapatkan manfaat dari makanan keluarga.
3. Mengurangi masalah berat badan saat dewasa
Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Pediatrics menemukan bahwa korelasi langsung antara frekuensi makan bersama keluarga di masa remaja akan mengurangi kemungkinan obesitas atau masalah berat badan 10 tahun kemudian, terutama di kalangan remaja.
Penelitian ini menyimpulkan bahwa keluarga harus berusaha untuk mengadakan makan bersama setidaknya satu atau dua kali dalam satu minggu untuk membantu melindungi anak-anak mereka dari masalah berat badan di kemudian hari.
Baca Juga: Ketahui Jenis dan Gejala Gangguan Pendengaran Pada Si Kecil, Bisa Dideteksi Sejak Baru Lahir, Lho!
Karena dengan makan bersama, Moms dan Dads dapat memantau apa saja yang anak makan, bagaimana perubahan pola makan anak, sehingga Moms dan Dads dapat memastikan bahwa gizi anak cukup.
Dengan begitu, anak-anak tidak akan mengalami masalah berat badan karena orang tua mereka memantau mereka setiap hari.
4. Membuat anak merasa lebih dihargai
Dalam agenda makan bersama keluarga memungkinkan untuk saling menceritakan bagaimana hari mereka.
Sehingga anggota keluarga yang lain akan memberi tanggapan atau saran pada cerita dan masalah.
Terlebih jika anak yang bercerita, lalu Moms dan Dads menanggapi da memberi solusi, anak akan merasa dihargai.
Juga, anak-anak harus diberi kesempatan memilih tempat duduk mereka sendiri dan didorong untuk membantu tugas-tugas yang berhubungan dengan jam makan, baik mengatur meja, menyajikan makanan, atau membersihkannya.
5. Meningkatkan keterampilan komunikasi
Sebuah penelitian di Kanada pada tahun 2018 yang mengungkapkan bahwa partisipan yang keluarganya memiliki pengalaman makan bersama keluarga pada usia 6 tahun menunjukkan serangkaian manfaat positif pada usia 10 tahun.
Selain kesehatan dan kebugaran umum, interaksi sosial dan diskusi tentang masalah di meja makan dapat membuat anak-anak menjadi komunikator yang lebih baik.
6. Membantu anak-anak bangkit kembali dari cyberbullying
Penelitian yang dipublikasikan di JAMA Pediatrics, berdasarkan survei terhadap hampir 19.000 siswa, menemukan bahwa hubungan yang jelas antara cyberbullying, kecemasan, depresi, dan penyalahgunaan obat-obatan.
Namun, anak yang makan malam bersama keluarga mereka (idealnya empat kali atau lebih setiap minggu) dikatakan lebih sedikit memiliki masalah akibat cyberbullying.
Kontak keluarga bisa memfasilitasi lebih banyak bimbingan orang tua dan komunikasi terbuka antara anak-anak dan orang tua mereka.
Nah, Moms makan malam bersama keluarga memiliki manfaat yang banyak dan positif bagi hubungan keluarga, terutama anak-anak.
Jadi, sesibuk apapun Moms dan Dads usahakan untuk menyempatkan waktu makan bersama keluarga di rumah.
Agar anak-anak tidak merasa kesepian di rumah dan tidak memiliki waktu bersama orang tua mereka.
Toys Kingdom dan MilkLife Wujudkan Senyum Anak Negeri untuk Anak-anak di Desa Mbuit
Source | : | Parents |
Penulis | : | Puput Sarintiya |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR