Nakita.id - Tak hanya artis Tanah Air, pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang dikenal dengan berbagai macam bisnisnya.
Orangtua Rafathar Malik Ahmad ini diketahui berbisnis di bidang event organizer, digital konten kreator, dan juga properti.
Baru-baru ini, Raffi Ahmad terlihat berada di lahan seluas 2,5 hektar yang sepertinya akan ia investasikan dalam beberapa properti.
"Kira-kira 2,5 hektar kita jadikan apa? Rahasia," ujar Raffi seperti dikutip dari tayangan video di kanal YouTube Rans Entertainment pada Senin (30/9/2019).
"Sekarang dunia digital kan berkembang, untuk digital Rans sudah ada. Tahun depan insyallah ada beberapa event juga dari RANS," imbuhnya.
Raffi menjelaskan bahwa dirinya ingin mengembangkan bisnisnya lagi ke arah yang lebih bermanfaat.
"Sekarang pengin belajar kalau tanah kosong bisa kita sulap menjadi sesuatu yang bermanfaat. Jadi apa hayo? Bisa rumah, apartemen. Sekarang tanggal 25 September 2019, entar tiga atau empat tahun lagi, kita lihat ini lahan jadi apa," tandasnya.
Puas melihat-lihat, Raffi pun langsung meminta izin pada istrinya.
"Sayang, menurut kamu kalau aku buat properti gimana? Kalau bikin Rans House gitu gimana menurut kamu?" tanya kakak Syahnaz Sadiqah ini.
Nagita sempat terkejut, "Hah? Ada yang mau beli gak?".
"Ini mah cita-cita aku aja. Bikin rumah Rans House. Misal rumahnya tipe rumah Raffi, tipe rumah Nagita, tipe rumah Rafathar. Bakalan keren gak?" terang Raffi.
Nagita pun memberikan dukungannya, "Keren lah. Coba tanya dulu, ada yang mau beli gak kira-kira?".
Baca Juga: Miris! Tidur Sambil Mengisi Daya Baterai Ponsel, Pria Ini Tewas Tersetrum Listrik
"Ya tapi harganya yang terjangkau lah. Aku sih tadi lagi iseng-iseng aja sama temen aku sayang," ungkap Raffi.
Dengar kata mal, Nagita langsung memotong ucapan sang suami. "Wuih, kamu mau punya mall?" tanya Nagita.
Baca Juga: Sering Digunakan Sebagai Bumbu Dapur, Ini Manfaat Tak Terduga Biji Pala Untuk Kesehatan
Rupanya, pemilik nama lengkap Nagita Slavina Mariana Tengker itu bercita-cita memiliki sebuah pusat perbelanjaan lo.
Seperti yang sering dibagikan di dalam beberapa konten videonya, Nagita memang diketahui hobi berbelanja.
Maka tak heran rasanya jika ia menginginkan miliki gedung pusat perbelanjaan sendiri untuk memuaskan hasrat belanjanya.
"Cita-cita kamu pengin punya mal kan?" tanya Raffi.
Nagita pun menjawab dengan semangat, "Iya".
"Tapi maunya isinya harus yang aku bisa belanja semua," lanjutnya.
"Ya jangan lah. Kita bener-bener buat masyarakat Indonesia dong," pungkas Raffi memberi nasihat.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR