Nakita.id - Barbie Kumalasari sempat membuat heboh karena mengaku tinggal di Amerika selama 2 tahun, tepatnya di Nevada.
Bahkan beberapa waktu lalu, Barbie Kumalasari mengatakan hanya memerlukan 8 jam untuk terbang dari Jakarta ke Amerika.
Pernyatannya itu membuat banyak orang bingung, termasuk Uya Kuya.
Baca Juga: Dicap Pelakor hingga Perekor, Sifat Mulan Jameela Dibongkar Istri Denny Cagur dan Para Tetangga
Hingga Uya Kuya mengajak Kumalasari untuk berkolaborasi dalam kanal YouTube miliknya.
Dalam tayangan itu, Uya Kuya langsung bertanya, bagaimana bisa Kumalasari terbang ke Amerika hanya memerlukan waktu 8 jam.
"Gue pengen nanya, elu bilang di satu wawancara, ke Amerika 8 jam. Sorry nih, gue setahun tiga kali ke Amerika, kalo gue ke LA tu ada sekitar 19 - 21 jam, tergantung gue naik pesawat apa dan berapa lama transit, 8 jam dari mana sih?" tanya Uya Kuya.
Bukannya langsung menjawab, Kumalasari malah menunjukkan beberapa foto yang katanya berada di berbagai daerah di Amerika.
Bahkan Kumalasari memamerkan bukti dirinya akan terbang ke Amerika bulan di Desember mendatang.
Merasa pertanyaannya belum terjawab, Uya Kuya kembali meminta penjelasan Kumalasari soal perjalanannya yang ke Amerika hanya 8 jam itu.
"Nih gue berangkat dari Jakarta 16 Desember ke Tokyo berangkat jam 06.20, pagi kan. Dari sini (Tokyo) nyampe di LA di hari yang sama jam 09.45. Berarti cuma berapa dari (jam) 6 ke jam 9, 3 jam 25 menit," Jelas Kumalasari.
Baca Juga: Tangisan Mulan Jameela Pecah Saat Ungkapkan Isi Hatinya yang Sering Dihujat, Warganet:
"3 jam 25 menit, nah berarti belum nyampe 8 jam dong. 8 jamnya dari mana?" ujar Uya Kuya masih bingung.
"Nih gue ketik dulu ya Papih, dari Bandara Internasional LAX ke Las Vegas, perjalanan cukup naik bus aja jadi 4 jam 15 menit di hari yang sama," jelas Kumalasari lagi.
"Udah 3 jam 25 menit ditambah 4 jam 15 menit," kata Kumalasari.
"7 jam 35 menit, lo bilang 8 jam," timpal Uya Kuya.
"Jadi menurut lu pengertian Jakarta ke Las Vegas 8 jam karena nyampenya di hari yang sama? maksudnya gimana sih?" tanya Uya Kuya masih bingung.
"Di hari yang sama, orang-orang tu nggak ada yang ngerti, kalo dari Jakarta ke Las Vegas ya 8 jam," jawab Kumalasari ngeyel.
"Waktu Jakarta sama Las Vegas bedanya 13 jam," tambahnya.
"Kalo di Jakarta tanggal 16 Desember, jam 12 siang di sana (Amerika)?" Tanya Uya Kuya masih terlihat bingung.
"Jam 11 malem, di hari sebelumnya," jawab Kumalasari.
"Oke masuk akal si," jawab Uya Kuya mengakhiri berdebatan soal 8 jam Jakarta-Amerika.
Kalau menurut Moms bagaimana?
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR