Nakita.id - Eza Gionino dan istrinya kini tengah menikmati peran menjadi orangtua.
Pasalnya Juni lalu, keduanya baru saja dikaruniai seorang bayi yang menggemaskan.
Mereka pun lantas kerap membagikan potret keharmonisan rumah tangga mereka.
Beberapa waktu yang lalu, mereka pun kembali memperlihatkan keharmonisan rumah tangga mereka.
Hal ini terlihat dari unggahan istri Eza yang berbahagia mendapatkan kejutan ulang tahun dari sang suami.
Bagaimana tidak, rupaya Eza Gionino memberikan sang istri hadiah berupa mobil mewah.
Sebuah mobil mewah dengan merk Marcedes Benz SL-Class terparkir elegan di depan hunian mereka.
Mengutip Tribun Solo, mobil mewah tersebut dibanderol dengan harga Rp 2,05 Milyar hingga Rp 3,39 Milyar.
Istri Eza pun lantas mencurahkan kebahagiaannya melalui sebuah postingan instagram.
Dalam postingan tersebut, istri Eza menulis bahwa ia sangat bersyukur memiliki suami seperti Eza.
Ia pun berterimakasih kepada Eza karena kebaikan dan perhatian yang telah diberikan.
Ia berharap agar Eza terus bisa menjadi suami dan ayah yang baik untuk anaknya.
Mengutip Nakita.id, Eza yang resmi menikah pada 22 Juli 2018 dengan Meiza Aulia Chorita memang mengundang banyak sorotan dari publik.
Pasalnya pernikahan Eza dan sang istri tidaklah mendapatkan restu dari ibunda Eza Gionino.
Ruch Gaya, ibunda dari Eza Gionino pada saat itu pun tak menghadiri pernikahan Eza Gionino dengan Meiza Aulia Chorita.
Ruch Gaya, ibunda Eza pun murka dan bersumpah serapah karena anaknya begitu nekat menikahi kekasihnya.
Meski sudah sempat memaafkan Eza atas kejadian beberapa waktu yang lalu, ternyata Ruch Gaya tetap pada pendiriannya tak memberikan restu.
Padahal selama Eza Gionino dan Echa pacaran, Ruch Gaya nampak akrab dan senang berada di tengah hubungan anaknya.
Bahkan Ruch Gaya juga pernah menyebut Echa calon menantunya di hadapan media.
Tak tahu alasan jelasnya, Ruch Gaya sangat menentang Eza Gionino menikahi Echa.
Menurutnya, kekasih Eza Gionino itu sangat kuat hingga mempengaruhi anaknya.
Melansir dari Tribunnews, Ruch Gaya mengaku tak mau lagi menganggap Eza Gionino adalah anak kandungnya.
Baca Juga: Terserang Flu dan Batuk? Coba Ramuan Herbal Ini Dijamin Sembuh!
"Mudah-mudahan dibuka mata hatinya, disadarkan ia, di mana pun ia dilindungi, tapi kalau dia tetap menikah bukan anak saya lagi," jelas Ruch Gaya.
"Saya menganggap saya ini bukan mamahnya, dia (Eza) bukan anak saya lagi, dia anak durhaka, sudah saya buang," pungkas Ruch Gaya.
Hingga kini, sepertinya perseturuan ibu dan anak ini masih berlanjut.
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Source | : | tribunnews,instagram,Tribun Solo,Nakita |
Penulis | : | Salmaa Awwaabiin |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR