Nakita.id - Sebuah kejadian yang disangka menimpa bayi yang masih belum bisa berjalan ini.
Seorang ayah bernama Scott Walker membagikan sebuah postingan di Facebook mengenai kondisi bayinya.
Ia dan sang istri memberikan peringatan kepada orangtua mengenai apa yang terjadi di keluarga mereka.
Baca Juga: Percepat Pertumbuhan Rambut Si Kecil yang Tipis dengan Menggunakan Bahan Alami Ini Moms!
Melansir dari Intisari, pada suatu momen keluarga Walker pergi keluar rumah untuk mencari makan siang.
Pada awalnya semua terasa biasa saja dan terlihat seperti pada umumnya.
Walker bersama sang istri, putri tertuanya Jessica dan sang adik Molly sedang santai berjalan.
Baca Juga: Anak Tak Mau Potong Rambut Sampai Menangis? Bujuk dengan Trik Jitu Ini Moms
Saat sedang makan, tiba-tiba Molly tampak merengek dan rewel.
Molly bahkan sedikit-sedikit menggerak-gerakkan kaki kanannya.
Keluarga ini nampak kebingungan sampai akhirnya Molly berteriak sambil menunjuk kaki kanannya.
Setelah mendengar teriakan Molly, Jessica sontak membuka sepatu dan kaos kaki sang adik.
Baca Juga: Pinggangnya Disentuh oleh Raffi Ahmad, Angela Lee Berikan Klarifikasi:
Pada akhirnya ia kaget karena melihat perbedaan di kaki kanan dan kiri Molly.
Kaki kirinya terlihat tidak bermasalah sama sekali, akan tetapi kaki kanan Molly mencuri perhatian.
Bagaimana tidak, salah satu jari di kaki kanan Molly terlihat merah dan membengkak.
Empat puluh lima menit kemudian, Walker mengatakan jari kaki Molly terlihat dua kali lipat dari ukuran normal.
Oleh karenanya, mereka membawanya ke dokter untuk mencari tahu apa yang terjadi pada Molly.
"Dokter memberi tahu saya, untuk referensi di masa mendatang, untuk selalu memeriksa jari-jari kaki jika bayinya jika mereka menangis terus," ujar Walker.
Mendengar apa yang dikatakan dokter, Walker lantas menulis cerita ini di Facebook agar tidak ada anak yang mengalami hal serupa dan agar orangtua lebih paham jika anak mereka rewel.
Ternyata ada sehelai rambut yang melilit di jari kaki kanan Molly sehingga itu memberikan rasa sakit dan warna kemerahan pada jarinya.
Hair tourniquet juga dapat menyebabkan komplikasi yang disebut iskemia, yaitu kurangnya aliran darah ke daerah yang terkena.
Baca Juga: Terungkap, Sebelum Resmi Ceraikan Maia Estianty, Ahmad Dhani Sempat 'Siksa' Sang Mantan Istri:
Untung pertolongan pertama sebelum membawa Si Kecil ke dokter Moms bisa mengompres terlebih dahulu bekas lilitannya.
Kompres dengan air hangat agar Si Kecil memiliki efek tenang dan lepaskan lilitan rambut secara perlahan.
Source | : | Facebook,intisari |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR