Nakita.id - Moms sudah mulai gemas pada si Kecil dan ingin melakukan USG 4 dimensi?
Biasanya Moms memang menimang-nimang sebelum mencoba USG 4 dimensi.
Hal ini karena mencoba USG 4 dimensi selalu dikaitkan dengan risiko-risiko pada janin.
Teknologi canggih yang digunakan dalam USG 4 dimensi kerap membuat para ibu hamil khawatir apabila menimbulkan efek samping pada janin.
Baca Juga: Ingin Mencoba USG 4 Dimensi, Ini Waktu yang Tepat Melihat Betapa Lucunya Calon Bayi
Hal itu disebabkan karena USG 4 dimensi sedang banyak diminati, namun hingga saat ini para ibu hamil masih bertanya-tanya apakah USG 4 dimensi ini menimbulkan efek samping.
USG (Ultrasonografi) sendiri mengalami sejumlah perkembangan dari USG 2 dimensi, 3 dimensi hingga 4 dimensi.
Berbeda dengan pendahulunya, USG 4 dimensi alias 4D dapat memberikan gambar janin yang lebih detail dan akurat.
USG 4 dimensi juga menciptakan efek video live, sehingga ibu hamil bisa melihat ketika bayi sedang menguap atau tersenyum.
Baca Juga : Mengapa Ibu Hamil Perlu Melakukan USG 4 Dimensi?
Hal itu yang membuat USG 4 dimensi banyak diminati oleh calon orang tua.
Seakan mereka tak sabar ingin melihat wajah bayinya untuk pertama kali.
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Source | : | babycenter |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR