Nakita.id - Belakangan tengah viral tagar #layanganputus.
Munculnya tagar #layanganputus ini pun cukup menghebohkan publik, Moms.
Tagar ini berisi kisah sedih dari perempuan dengan lima orang anak yang dikhianati oleh suaminya.
Cerita Layangan Putus yang mana mengkisahkan adanya pelakor di dalam rumah tangga suami istri.
Postingan tersebut diunggah oleh akun facebook @mommiasf yang kini dibagikan banyak pengguna lainnya.
Publik yang menerka sosok si pelakor menyeret nama pemilik akun twitter Lola Diara
Menanggapi unggahan viral tersebut akun twitter Lola Diara mengancam akan penjarakan pemilik akun yang menyebarkan cerita yang dianggapnya hoaks tersebut.
"Bismillah, mulai hari ini tim Cyber Crime Polda Metro Jaya akan membantu saya memfilter akun2 yang indikasinya bisa masuk kepada pasal UU ITE.
Tim akan di bagi rata untuk memantau aktifitas (berita yang sedang viral) di jejaring sosial FB, Twitter dan IG." Tulis akun Lola Diara.
Postingan Layangan Putus Dihapus
Pasca muncul ancaman akan siap memenjarakan terkait berita hoax.
Tiba-tiba saja akun Mommi Asf penulis cerita tersebut menghapus postingannya.
Terkait hal itu Mommi meminta maaf lewat akun facebooknya.
"Iyaaa... mommi hapus dulu
Mommi minta maaf kepada para pembaca.
Mommi bukan orang jahat, hanya ingin menulis.
Mommi masih butuh banyak belajar, mencari dan membuat tulisan yang membawa kebaikan pada pembaca juga kepada mommi sang penulisnya.
Semoga para pembaca dan mommi selalu dilembutkan hati nya..
Mohon doa nya dari kakak kakak dan sahabat online semua, mommi dan anak anak selalu sehat dan berkumpul bersama yaa..
Mereka kekuatan mommi, mohon doa segala yang baik utk mereka ya.. aaamiin," tulis Mommi, (1/11/2019).
Kendati tulisannya tersebut dihapus, Akun Mommi Asf mengatakan bahwa tulisan tersebut merupakan sebuah fakta.
Mommi sendiri sangat yakin bahwa dirinya bisa mempertanggungjawabkan tulisannya.
Namun tulisan di luar dari ceritanya bukan menjadi tanggungjawabnya.
Baca Juga: Sisihkan #5MenitAja Minum Jus Kentang Sebelum Sarapan, Rasakan Manfaat Luar Biasa Pada Tubuh
"Bismillah...
Afwan, mommy memang tidak banyak-banyak buka sosmed, sesekali update status...
Pun wa chat banyak yg mami skip. Karena memang mommy tidak mencari panggung dan tidak ingin terkenal.
Tp berapa kagetnya ketika pagi ini dalam perjalanan mengajak anak anak liburan tipis tipis ke bedugul, mendapat kabar cerita mommi menjadi cerita simpang siur.
Dengan ini mommy nyatakan bahwa mommy hanya bertanggung jawab dengan tulisan yg mommy tulis.
Tulisan diluar itu mommy tidak bisa mempertanggungjawabkan kebenarannya dan mommy berlepas diri dari situ.
Sekian, terima kasih," tulis Mommi dengan mengunggah potret putranya.
Postingan Layangan Putus Viral
Kisah Layangan Putus adalah judul cerbung dari akun yang bernama Mommi Asf di salah satu grup kepenulisan ternama nasional yang dipimpin oleh Isa Alamsyah, suami penulis ternama Asma Nadia.
Akun facebook Mommi Asf menceritakan tentang kisah rumah tangga.
Di mana seorang suami yang dikenal religius bahkan disebut sebagai bos media yang punya beberapa channel YouTube dakwah diam-diam menikah dengan seorang selebgram.
Disebutkan kalau selebgram itu dulunya dikenal dengan imej buruk dengan sebutan selebgram dada semangka oleh warganet.
Saat ini tulisan asli dari akun Mommy Asf tersebut sudah dihapus, namun sudah banyak warganet yang membagikannya.
Terdapat dua bagian dari kisah Layangan Putus yang viral ini.
Baca Juga: MPASI Kentang Cocok untuk Bayi 6 Bulan ke Atas, Resep Bubur Kentang Bayam Ikan
Melansir dari Tribuntimur.com bagian pertama menggambarkan bagaimana ibu dari lima anak berjuang sendiri di Bali, mengikuti kemauan anak-anaknya, karena sang mantan suami tidak lagi peduli.
Tak hanya menceraikan dirinya, sang mantan suami juga meninggalkan dan tidak lagi membiayai kelima anaknya.
Sementara bagian kedua menceritakan tentang bagaimana Mommi Asf mengetahui sang suami sudah menikah lagi.
Disebutkan, sang suami tiba-tiba menghilang.
Ia baru mengetahui bahwa sang suami pergi berbulan madu dengan istri keduanya.
Artikel ini telah tayang di Tribunbatam.id dengan judul Lola Diara Ancam Penyebaran Cerita Hoax, Kisah Viral Layangan Putus Mendadak Dihapus.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Tribun Batam |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR