Menurutnya, tindakan tersebut sangat tak pantas dan hanya untuk cari perhatian, tetapi ia mengecam keras.
Bahkan mengatakan jika menemukan seseorang menjadikan makam keluarganya latar pemotretan, ia akan membuat perhitungan.
Netizen lainnya pun ikut marah karena pemotretan yang dirasa tak pantas tersebut dan ikut memberikan hujatan pedas.
Lantas kemudian terungkap jika pemotretan tersebut dilakukan oleh seorang makeup artist khusus pengantin asal Malaysia.
Proses pemotretan itu juga diunggah di Instagram makeup artist tersebut, @mummyqueen.co.
Parahnya lagi, bahkan ada model yang sampai berbaring di antara makan untuk dipotret.
Warganet pun makin marah, masalah ini kian viral hingga makeup artist tersebut memberikan klarifikasi.
"Saya ingin minta maaf pada semua lapisan masyarakat, entah itu Muslim atau non-Muslim."
"Tapi terutama bagi umat Kristen, saya minta maaf telah mengunggah foto-foto itu di media sosial," ucap makeup artist tersebut.
Source | : | Twitter,The Star |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR