Nakita.id – Kebahagiaan tengah dirasakan pasangan Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda.
Putra sulung Joko Widodo ini baru saja dikaruniai anak keduanya yang berjenis kelamin perempuan pada Jumat (15/11/2019) sore.
Melalui operasi sesar, Selvi melahirkan di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Surakarta.
Sejak kabar bahagia tersebut beredar luas, tak sedikit orang yang lantas penasaran dengan nama anak kedua Gibran dan Selvi.
Setelah ditunggu-tunggu, akhirnya Gibran mengumumkan nama anaknya setelah Jokowi menyambangi rumah sakit pada Jumat malam.
Tak kalah unik dari nama sang kakak Jan Ethes, Gibran memberikan nama anak keduanya dengan La Lembah Manah.
"Namanya udah ada dari tadi, tapi emang nunggu bapak dulu pulang," ujar Gibran Rakabuming saat hendak mengumumkan nama putrinya.
"Namanya La Lembah Manah," ungkapnya kemudian.
Kakak Kaesang Pangarep ini menyebutkan bahwa kata ‘La’ pada nama depan anaknya tersebut merupakan sebuah singkatan.
Sayangnya, Gibran masih enggan memberitahukan apa kepanjangan dari nama ‘La’ itu.
Sedangkan, ‘Lembah Manah’ memiliki arti rendah hati.
Seakan memiliki magnet tersendiri, anak kedua Gibran dan Selvi ini pun langsung mencuri perhatian warganet.
Bahkan, di media sosial Twitter, nama La Lembah Manah telah menjadi trending dan masuk dalam posisi ke-6.
Baca Juga: BCL Tampil Cantik Berkebaya dengan Keluarga, Gayanya Dipuji Habis-habisan
Bila dilihat dari banyaknya cuitan yang muncul, kebanyakan warganet memuji apiknya nama adik Jan Ethes itu.
Tak hanya itu, banyak juga warganet yang salut pada keluarga Jokowi karena selalu memiliki ide yang unik dan memasukkan unsur lokal dalam membuat nama anak.
Baca Juga: Wishnutama Unggah Potret dan Kabar Bahagia Kelahiran Buah Hatinya dengan Gista Putri
Bahkan, ada pula warganet yang sampai ingin berkonsultasi pada Jokowi dan Gibran untuk membuat nama anaknya lo, Moms.
Selain itu, warganet pun beramai-ramai mengucapkan selamat untuk Gibran dan Selvi.
Bagaimana menurut Moms?
Baca Juga: Selvi Ananda Melahirkan Anak Keduanya, Begini Potret Menggemaskan Adik Perempuan Jan Ethes
Source | : | twitter.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR