Nakita.id - Siapa yang tak mengenal sosok Barbie Kumalasari?
Meski telah mengawali karier sejak muda sebagai artis peran, tapi namanya baru melejit akhir-akhir ini.
Sejak kasus 'ikan asin' yang menimpa suami sirinya, nama Barbie Kumalasari lantas kerap jadi bahan perbincangan.
Ternyata di balik sosoknya yang penuh kontroversi ini menyimpan kisah haru perihal kehidupan rumah tangganya sebelum menikah dengan Galih Ginanjar.
Dari pernikahannya yang pertama ia dikaruniai seorang putri.
Aira Natania nama putri dari Barbie Kumalasari.
Putri Barbie Kumalasari ini bukanlah putri pertamanya.
Pasalnya Barbie Kumalasari pernah alami keguguran hingga kehilangan putri pertamanya.
Kandasnya rumah tangga Barbie Kumalasari ini terjadi pada 2010 lalu.
Seperti yang pernah diwartakan oleh Nakita.id, perceraian Barbie Kumalasari dan sang mantan suami diakibatkan oleh KDRT.
Dalam unggahan akun Youtube Uya Kuya TV (29/11/2019), Barbie ceritakan kisahnya.
Meski telah berpisah dengan sang suami tetapi hubungannya dengan mantan suami tetap baik.
Bahkan diakui Barbie Kumalasari jika dirinya dan sang suami saling berbagi tugas.
Mereka tak pernah membuat sang anak kehilangan kasih sayang dari kedua orangtuanya.
Bahkan menurut Barbie, Aira dengan Galih Ginanjar, ayah sambungnya juga memiliki kedekatan yang baik.
Melihat sosok Barbie Kumalasari yang penuh sensasional lantas Uya penasaran dengan pendapat Aira perihal ibunya.
"Hal apa yang paling kamu benci atau kesel dari mama?" tanya Uya.
"Halu," jawab Aira.
Terang-terangan sang putri bongkar dan sebut jika ibunya halu.
"Masa dari Jakarta ke Amerika masa 8 jam, orang 16 jam 37 menit," ucap Aira.
"Tapi kan kamu belum pernah ke Amerika, Mami yang pernah ke Amerika. Ke Amerika itu cuma 8 jam, Papi," ucap Barbie Kumalasari.
Lantas Aira mengkritik perihal pesawat yang digunakan oleh Barbie Kumalasari.
"Padahal first class dan ekonomi itu satu pesawat ya kayaknya," ucap Aira.
"Ya suka-suka Mami kan?" ucap Barbie Kumalasari.
Meski Barbie Kumalasari kerap mendapat cibiran dan sindiran karena dirinya yang dinilai halu, namun Aira mengakui jika dirinya tidak pernah mendapat ejekan dari teman-temannya.
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Source | : | YouTube,Nakita.id |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR