Nakita.id - Nama DJ Katty Butterfly sempat menjadi bahan perbincangan ketika dirinya dikira transgender.
Namun, perempuan asal Thailand ini membuktikan kalau dirinya adalah wanita tulen.
Ya, DJ Katty Butterfly menikah dengan kekasihnya dan telah dikaruniai satu orang anak.
April lalu DJ Katty Butterfly baru saja melahirkan anak pertamanya.
Usai melahirkan, rupanya Katty memiliki PR yang cukup berat yakni menurunkan berat badannya hingga 30 kg.
Berhasil menurunkan berat badannya sebanyak 30 kg sejak melahirkan hingga sekarang, DJ Katty Butterfly pun mengungkap tips dietnya.
Hal ini ia ungkap kala menjadi bintang tamu program 'Ini Baru Empat Mata'.
Kepada Tukul Arwana dan Wika Salim, Katty mengaku jika saat hamil berat badannya melonjak hingga 30 kg.
"Hamil 8 bulan 9 bulan aku 90 kg dari awalnya 60 kg. Naik 30 kg gendut banget," kata Katty dikutip dari kanal YouTube Trans7 Official.
Baca Juga: Kenang Masa Lalu, Nadila Ernesta Bahkan Bongkar Rahasia Raffi Ahmad di Depan Vicky Prasetyo,
Sukses menurunkan berat badannya seperti semula, Katty rupanya hanya menjaga pola makannya.
Perempuan pecinta sayur mentah itu mengaku memilih makanan rebusan daripada goreng-gorengan.
"Aku makan telur rebus, ayam rebus, sayur mentah," kata Katty.
"Nggak makan goreng-gorengan dan makan sayur mentah," kata katty.
Terbukti, kini perempuan berusia 31 tahun itu akhirnya kembali mendapat berat badan idealnya yaitu 60kg.
Nah, tips diet ala Katty ini bisa juga dicoba nih Moms.
Menjaga makanan hingga menghindari gorengan bisa menjadi solusi ampuh untuk menurunkan berat badan.
(Artikel ini sudah tayang di Nova.id dengan judul: Turun 30 kg Setelah 7 Bulan Melahirkan, DJ Katty Butterfly Beberkan Cara Diet Ampuhnya)
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | Nova.ID |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR