"Biar penyakitan, penyakitnya tambah enggak keluar," sambungnya.
Tak mau sang istri kembali jatuh sakit, Anang Hermansyah melarang keras istrinya makan cilok.
"Jangan, jangan dibeliin. Ngapain kamu makan cilok?" tutur Anang Hermansyah.
"Ih, gila kamu. Penyakitnya begitu makan cilok. Entar dulu nunggu sembuh dulu makan cilok," lanjutnya.
Meski begitu, Ashanty ternyata tak menggubris Anang Hermansyah, Moms.
Ibu empat anak ini juga ngotot pada asisten rumah tangganya agar membelikan cilok untuknya.
Senada dengan Anang Hermansyah, asisten Ashanty juga tak berani menuruti permintaannya karena alasan kesehatan.
"Jangan dibeliin. Aduh ntar kalau kumat aja, semua orang susah," kata Anang.
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR