Nakita.id - Selama masa kehamilan tentu saja Moms harus mengonsumsi makanan sehat.
Yang dapat memenuhi kebutuhan gizi dan juga nutrisi untuk janin.
Pemunuhan nutrisi tersebut bisa dibantu dengan cara mengonsumsi buncis.
Buncis merupakan sejenis kacang, atau polong-polongan.
Baca Juga: Bakwan Buncis, Pas Untuk Jadi Menu Pelengkap Praktis
Dimana biji dan daunnya dapat dikonsumsi karena memiliki berbagai macam kandungan protein.
Untuk memenuhi nutrisi bayi pada saat kehamilan Moms dapat mengonsumsi sayuran buncis.
Buncis dapat membantu Moms untuk memenuhi kebutuhan nutrisi si Kecil.
Jika dikonsumsi secara teratur, tentu saja dapat bermanfaat bagi Moms dan juga calon si Kecil.
Baca Juga: Mari, Hangatkan Makan Malam Dengan Semangkuk Sup Buncis Bumbu Pala Ini
Selain untuk memenuhi kebutuhan nutrisi bayi dan juga Moms, kandungan yang ada di dalam buncis juga memiliki manfaat sebagai berikut.
1. Mencegah cacat pada janin
Buncis mengandung asam folat yang bermanfaat untuk meningkatkan pertumbuhan janin.
Dengan mengonsumsi buncis dapat membuat janin yang akan lahir sempurna tanpa adanya cacat.
2. Meningkatkan perkembangan bayi
Buncis memiliki bebagai macam kandungan salah satunya ialah vitamin K yang dapat bermanfaat dalam meningkatkan perkembangan janin.
Baca Juga: Buncis Saus Tiram, Sajian Praktis 30 Menit Yang Tetap Nikmat Rasanya
3. Mencegah kanker dan menyembuhkan luka
Buncis juga mengandung vitamin C. Dimana vitamin C ini dapat berfungsi untuk mencegah kanker dan juga membantu proses penyembuhan luka.
4. Menjaga kesehatan mata
Buncis mengandung vitamin A yang berfungsi untuk menjaga kesehatan mata.
Jika ibu hamil mengonsumsi buncis tentu saja membuat mata Moms terjaga agar tetap sehat.
Source | : | www.webmd.com |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR