Nakita.id - Vicky Prasetyo dan Angel Lelga ramai menjadi perbincangan hangat netizen, setelah aksi lapor yang dilakukan Angel pada Vicky.
Meski kasus ini sudah lama terjadi, namun tampaknya ini menjadi siasat bagi Angel untuk memberikan efek jera pada Vicky.
Hampir setahun lamanya Angel Lelga menunggu berjalannya kasus ini.
Angel yang mengaku mengenal Vicky dengan baik, bahkan tak lagi ingin melihat Vicky banyak bertingkah melucu di hadapan publik.
Pasalnya kini Vicky telah ditetapkan sebagai tersangka.
Meski memang ia belum ditahan secara resmi.
Bahkan setelah statusnya tersangka, Vicky masih sempat lakukan aktivitasnya di luar kota.
Menjadi bintang tamu di Pagi Pagi Pasti Happy (11/12/2019), Angel Lelga banyak ceritakan permasalahannya dengan Vicky.
Bahkan ia tak sungkan bongkar kehidupan rumah tangganya saat menjadi istri dari Vicky Prasetyo.
Angel juga mengakui telah banyak menggelontorkan uang untuk suami dan keluarganya.
Lantas Uya merasa penasaran dengan Angel yang mau menerima Vicky sebagai suaminya.
"Apa yang membuat Angel, atau seorang Angel ini dulu jatuh cinta dan memutuskan untuk menikah dengan seorang Vicky," tanya Uya.
"Kembali lagi, saya gak tau apa yang ada di pikiran saya. Apa yang mempengaruhi diri saya. Dan saya juga gak kenal mereka, mungkin semua juga tahu. Kalian juga temen-temennya dan juga yang lain. Kalau saya gak ada proses pacaran," ucap Angel.
Angel menceritakan jika kedekatannya dengan Vicky bermula dari ibundanya yang mengaku ngefans dengan Angel Lelga.
Selain ibunda Vicky, adik Vicky Prasetyo juga sering mengirim pesan pada Angel hingga akhirnya mereka bertemu.
"Aduh kasihan ya? Kaya mereka gak makan, satu keluarga dateng terus dandannya begitu. Terus saya coba ini, kasihan-kasihan," ucap Angel.
Lantas Angel yang pertama kali bertemu dengan mereka, merasa iba dan kasihan.
"Tiba-tiba saya kasihan, saya ingin bantu mereka. Itu aja yang terjadi awalnya," tambah Angel.
Vicky Prasetyo yang saat itu memang tengah dekat dengan Angel rupanya dapat mengambil hati seorang Angel Lelga.
Baca Juga: Sandra Dewi Akui Bisa Hasilkan Uang Sendiri, Istri Harvey Moeis Sebut Hidupnya Begitu Membosankan
Angel menyebut jika Vicky cukup mahir saat bicara perihal bisnis.
Bahkan Angel tak sungkan untuk mengenalkan Vicky pada investor.
"Saya lihat itikad baiknya mau berusaha lalu dia melamar saya. Dipikiran saya adalah 'gak papa nih orang punya banyak dosa di masa lalu, saya juga pernah punya masa lalu dan banyak dosa. Mungkin dia akan perbaiki lebih baik lagi dengan saya, bangkitkan semangatnya dan berusaha yang terbaik'," ucap Angel Lelga.
Angel bahkan menyayangkan kesempatan baik itu tak digunakan oleh Vicky.
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR