Pada Awalnya, Si Kecil Menangis Tanpa Air Mata
Bayi mulai menangis sekitar 2-3 minggu, tetapi air mata tidak muncul sampai berusia sekitar satu bulan.
Puncak tangisan adalah sekitar 46 minggu setelah kehamilan, atau usia 6-8 minggu untuk bayi cukup bulan.
Setelah 3 bulan, biasanya tangisan bayi akan berkurang, tidak sesering sebelumnya.
Bayi Suka Menghadap Ke Kanan
Hanya 15 persen bayi yang baru lahir lebih memilih untuk menoleh ke kiri ketika berbaring telentang.
Tampaknya terkait dengan gen, seperti memiliki lesung pipit.
Biasanya ini berlangsung selama beberapa bulan, dan mungkin membantu menjelaskan mengapa lebih banyak orang yang menggunakan tangan kanan juga.
Mereka Memiliki Lebih Banyak Sel Otak Tertentu
Meskipun otak bayi akan menjadi lebih besar - lebih dari dua kali lipat pada tahun pertama otak sudah memiliki sebagian besar sel saraf yang membawa pesan listrik.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | webmd.com |
Penulis | : | Nur Marufah Saniati |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR