Nakita.id - Ondel-ondel merupakan boneka raksasa yang merupakan karakter khas Betawi.
Sepasang boneka yang memakai baju adat khas Betawi itu masih sering kita lihat saat ada acara-acara yang diselenggarakan oleh pemerintah Jakarta.
Ondel-ondel merupakan budaya yang harus dilestarikan dan dijaga keberadaannya.
Namun, anak-anak sekarang jarang sekali mengetahui apa itu ondel-ondel.
Anak-anak lebih sering mendengar tokoh-tokoh superhero luar negeri.
Namun, Zaskia Adya Mecca berani mengatakan jika anak-anaknya berbeda dengan yang lain.
Meskipun bermain gadget dan tahu soal superhero luar negeri, anak-anak Zaskia Adya Mecca lebih menyukai karakter-karakter asli Indonesia.
Bhai Kaba Bramantyo merupakan anak ketiga dari pasangan Zaskia Adya Mecca dan sutradara kondang, Hanung Bramantyo yang sangat menyukai ondel-ondel.
Akrab disapa Kaba, anak Zaskia itu mempunyai banyak koleksi ondel-ondel di rumahnya.
Dari miniatur ondel-ondel yang kecil sampai yang besar pun dimiliki oleh Kaba.
Tak hanya Kaba, anak keempat Zaskia pun sangat menyukai ondel-ondel.
Bhre Kata, anak keempat Zaskia sering bermain ondel-ondel dengan sang kakak.
Tak jarang juga Kaba dan Bhre Kata menggambar ondel-ondel disebuah kertas.
Untuk mengapresiasi hasil karya anak-anaknya, Zaskia bahkan meluncurkan sebuah baju dengan desain gambar hasil karya Kaba.
Ternyata, tak hanya Kaba dan Bhre Kata saja yang menyukai ondel-ondel, Moms.
Baca Juga: Syahrini Tampil dengan Tubuh Lebih Berisi, Reino Barack Beri Komentar Seperti Ini, Sindir Luna Maya?
Diketahui anak Ussy Sulistiawaty juga menyukai ondel-ondel.
Dilansir dari kanal Youtube Ussy Andhika Official pada Sabtu (14/12/2019), Ussy menghabiskan waktu akhir pekannya itu bersama kedua anaknya.
Sheva Elmira Lorrenia, anak keempat Ussy ini terlihat sangat senang menghabiskan waktu bersama sang ama.
Ussy bahkan mengajak Sheva berbelanja di sebuah mall di Jakarta sembari menunggu kakaknya les musik.
Saat memilih baju, Sheva tiba-tiba menyanyikan lagu ondel-ondel.
Dengan senyuman yang menggemaskan, Sheva menyanyikan lagu khas Betawi yang menjadi pengiring ondel-ondel ketika berjoget.
"Nyok kita nonton ondel-ondel nyok," Sheva mulai menyanyi setelah memilih baju untuk kakaknya.
Ussy yang ada di belakang kamera langsung menanggapi perlakuan anaknya yang menggemaskan itu.
"Ya Allah dia nyanyi ondel-ondel," pungkas Ussy.
Melestarikan budaya Indonesia itu juga harus dilakukan kepada anak sedini mungkin, Moms.
Agar anak-anak tak pernah lupa dengan kebudayaan warisan nenek moyang kita.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR