Nakita. id - Tepat pada hari ini (22/12/2019) Eriska Nakesya resmi menjadi seorang ibu untuk buah hatinya dengan Young Lex.
Pada momen Hari Ibu ini juga, youtuber dan juga rapper Young Lex menyandang status sebagai seorang ayah.
Istri Young Lex tersebut melahirkan bayi berjenis kelamin perempuan
Hal ini diketahui dari unggahan di Instagram pribadi Young Lex melalui sebuah potret.
Pada foto tersebut Young Lex terlihat sangat bahagia bertemu secara langsung dengan istri dan anaknya.
Sebab rupanya ia tidak menemani sang istri selama proses persalinan.
Meski masih terlihat pucat, Eriska terlihat tersenyum lega sembari menggendong anak perempuannya.
Young Lex dan Eriska Nakesya pun sepakat menutup wajah sang buah hati.
Lalu apa alasan Young Lex tak hadir saat sang istri sedang berjuang melahirkan buah hati mereka?
"Perkiraan dokter tanggal 4 januari 2020 makanya kemarin tanggal 21 gue udah rencanain itu job terakhir luar kota gue mendekati lahiran.
Baca Juga: Menyayat Hati, Lama Tak Terdengar Kabarnya Bintang Sinetron Tanah Air Ini Ternyata Sudah Meninggal dan Dimakamkan Bersama Bayinya, Siapa?
Tapi mau kaya gimana rencana prediksi tetep kalah juga sama Jalannya Tuhan," tulis Young Lex di postingannya.
Young Lex pun tak bisa menemani sang istri melahirkan buah hati mereka karena pekerjaan di luar kota itu.
Karena hal tersebut, rekan duet Awkarin itu pun merasa sedih.
"Gue dapet kabar @eriskanakesya udah pembukaan 2 pas lagi mau nentuin songlist manggung di makassar.
Akhirnya gue ga bisa hadir dan temenin istri gue proses persalinan sedih banget," tutur Young Lex.
Namun Young Lex menyebutkan bahwa sang istri adalah wanita yang hebat.
Baca Juga: Sang Nenek Akui Sempat Tak Setuju Cucunya Terjun ke Dunia Hiburan, Boy William Malah Kena Maki Gara-gara Hal Ini
"Tapi dia Hebat banget @eriskanakesya bisa lewatin prosesnya !! Gue cuma bisa support dari video call," beber pelantun lagu 'O Aja Ya Kan' tersebut.
Pada postingan tersebut pula, Young Lex turut mengumumkan nama dari buah hatinya dengan Eriska.
"22 desember 2019 Zaenab Alexander lahir! Tepat di hari ibu Hari di mana sang ibu juga berjuang menjadi ibu," ujar Young Lex.
Ternyata saat proses bersalin, Eriska didampingi oleh ibu mertuanya sebab ibu kandungnya sudah meninggal dunia.
Postingan ini pun mengundang banyak ucapan selamat untuk Young Lex dan Eriska Nakesya.
"Omg CONGRATULATIONS LEX! SEMOGA ZAENAB ALEXANDER SEHAT SELALU!," tulis @andovidalopez.
"Selamat Pak Lex." tulis @duniamanji.
"Bertepatan dengan hari ibu.Selamat hari ibu @eriskanakesya." tulis @lisalisa7256.
"Aah selamat yahh udha jd bapak sekarang." tulis @lia_triomacan.
Selamat menempuh hidup baru sebagai orangtua Young Lex dan Nakesya Eriska!
Mengatur Jarak Kelahiran dengan Perencanaan yang Tepat, Seperti Apa Jarak Ideal?
Source | : | |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR