Nakita.id - Beberapa waktu lalu, tersebar video seorang perempuan yang menyiksa pria yang stroke.
Dalam video yang beredar, perempuan itu mengayunkan tongkat ke arah tubuh pria itu hingga mengenai perut dan anggota tubuh lainnya.
Jeritan kesakitan dari pria yang ternyata suaminya itu pun terdengar, namun istrinya tak memperdulikan hal tersebut dan tetap menyisaknya.
Baca Juga: Betrand Peto Disebut Punya Pengaruh Besar pada Thalia hingga Adiknya Berani Tampil di Depan Umum
Dikabarkan peristiwa itu terjadi di kawasan Pantai Mutiara, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.
Pelaku dikabarkan berinisial MF dan suaminya berinisial HW.
Terlihat kejam perlakuan perempuan itu pada suaminya, perlakuan beringas kembali terjadi saat sang istri diamankan oleh petugas kepolisian.
Dalam video yang diunggah dalam akun Instagram @crazyrichsurabayans terlihat banyak petugas keamanan memenuhi sebuah ruangan di rumah pelaku dan suaminya.
Dalam video tersebut, terlihat MF berteriak, mengamuk saat akan digelandang oleh petugas.
Source | : | |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR